x

Liga 1: Peluang Semakin Tipis, Bos Persib Masih Berharap Juara

Rabu, 23 Maret 2022 02:01 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Subhan Wirawan
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono, masih berharap tim Persib Bandung bis meraih gelar juara pada kompetisi Liga 1 2021-2022.

INDOSPORT.COM - Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono, masih berharap tim Persib Bandung bis meraih gelar juara pada kompetisi Liga 1 2021-2022, meskipun peluang tersebut semakin tipis.

Peluang skuat Persib Bandung untuk menjadi juara kompetisi Liga 1 2021-2022 semakin menipis pasalnya, Bali United berhasil meraih kemenangan pada pertandingan pekan ke-32 usai menaklukkan Madura United 2-0.

Baca Juga

Kemenangan yang didapat pada pertandingan tersebut, membuat Bali United semakin kokoh di puncak klasemen dengan mengoleksi 72 poin. 

Sedangkan tim Persib, pada pertandingan pekan ke-32 kompetisi Liga 1 2021-2022, hanya bermain imbang dengan Persebaya Surabaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (19/03/22).

Sehingga tim kebanggaan Bobotoh, hingga memasuki pekan ke-32 kompetisi Liga 1 2021-2022 hanya mengumpulkan 67 poin dan berada di peringkat kedua.

Baca Juga

Melihat jarak poin Persib dengan Bali United, Teddy Tjahjono mengakui cukup berat bagi tim kebanggaan Bobotoh untuk mengejarnya. Pasalnya, pemuncak klasemen hanya membutuhkan satu poin lagi untuk memastikan gelar juara.

Meski begitu, dalam sepakbola menurut Teddy semuanya masih bisa terjadi, lantaran Persib dan Bali United masih memiliki dua pertandingan sisa di putaran kedua kompetisi Liga 1 2021-2022.

Jika Bali United gagal mengamankan poin di dua pertandingan sisa dan skuat Maung Bandung berhasil menyapu bersih dua laga terakhir, maka Persib bakal naik ke puncak klasemen dan meraih gelar juara.

Baca Juga

"Iya cukup berat, ya berdoa aja mudah-mudahan dikasih gelar juara. Artinya kita harus menang dua kali dan pesaingnya kepeleset. Kita gak pernah tahu lah," ucap Teddy.

Teddy mengingatkan skuat Maung Bandung untuk fokus menatap dua pertandingan sisa di putaran kedua kompetisi Liga 1 2021-2022, menghadapi Persik Kediri dan Barito Putera.


1. Tetap Optimis

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono. Foto: Arif Rahman/Indosport.com

Pertandingan pekan ke-33 kompetisi Liga 1 2021-2022 menghadapi Persik Kediri, dijadwalkan akan berlangsung pada Jumat (25/03/22). Jadwal tersebut, mundur dua hari dari rencana semula.

Sedangkan untuk pertandingan menghadapi Barito Putera, manajemen Persib masih menunggu kepastian dari PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi.

Baca Juga

Selain itu, pada dua laga tersebut, Persib harus bisa mengamankan poin penuh, karena dengan meraih kemenangan, maka tim kebanggaan Bobotoh bakal mendapat tiket AFC.

"Mudahan-mudahan saja kita bisa menyelesaikan pertandingan terakhir dengan maksimal,"

"Masih lah, harus lah, dalam hidup harus optimis. Kalau menang lolos AFC pasti," jelas Teddy.

Baca Juga

Teddy menuturkan, sejauh ini manajemen belum bisa memberikan penilaian mengenai penampilan skuat Maung Bandung di kompetisi Liga 1 2021-2022.

Pasalnya, manajemen akan melakukan evaluasi lebih dulu bersama tim pelatih terhadap kinerja tim setelah berakhirnya kompetisi. Sehingga, saat ini pihaknya belum bisa memberikan penilaian.

Baca Juga

"Nanti kita lihat evaluasi secara keseluruhan akan dilakukan setelah musim ini selesai," jelas Teddy.


2. Bukan Persib, Pelatih Juara ISL Jagokan Bali United Juara Liga 1

Pelatih Dewa United, Kas Hartadi.

Pelatih Dewa United FC, Kas Hartadi, menjagokan Bali United sebagai juara Liga 1 2021-2022. Serdadu Tridatu disebut telah menampilkan permainan konsisten sepanjang musim ini. 

Bali United memang bersaing ketat dengan Persib Bandung dalam balapan menuju podium juara Liga 1 2021-2022.

Namun, pasukan Stefano Cugurra menjadi yang terdepan karena unggul dua poin sejauh ini. 

Bali United berpotensi memperlebar jarak poin, apabila menang atas Madura United pada pekan ke-32 Liga 1 2021-2022 malam nanti. Pasalnya, Persib ditahan imbang Persebaya Surabaya, dua hari lalu. 

"Prediksi saya Bali United yang juara Liga 1," imbuh pelatih yang bawa Sriwijaya FC juara Indonesia Super League (ISL) 2011-2012 lalu. 

"Menurut saya, permainan dan pemain Bali United (musim ini) cukup bagus dan berkualitas, meski Persib juga bagus secara tim," ujar Kas Hartadi.

Baca selengkapnya: Pelatih Juara ISL Jagokan Bali United Juara Liga 1

Persib BandungLiga IndonesiaLiga 1Teddy TjahjonoBola IndonesiaBerita Liga 1Liga 1 2021BRI Liga 1 2021-2022

Berita Terkini