Bikin Ngilu! Atlet Angkat Berat Rusia Alami Patah Kaki Saat Bertanding

Selasa, 21 Mei 2019 12:39 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Isman Fadil
 Copyright:

INDOSPORT.COM – Atlet angkat berat asal Rusia, Yaroslav Radoshkevich mengalami patah tulang di bagian kaki saat sedang bertanding di Kejuaraan Eurasia Powerlifting di Khabarovsk, Rusia.

Atlet muda berusia 20 tahun itu mengalami cedera yang mengerikan saat hendak mengakhiri penampilannya di nomor 250kg, namun sayang nasibnya berakhir dengan tragis.

Radoshkevich saat itu sedang mengangkat beban dan akan melakukan clean and jerk, namun posisi kakinya tidak tepat dan secara mengejutkan tulang kaki kanannya patah hingga mengeluarkan suara yang membuat ngilu siapapun yang mendengarnya.

Sebenarnya insiden mengerikan ini juga merupakan kesalahan Radoshkevich. Pasalnya ia ternyata tengah mengalami cedera di pergelangan kakinya, namun ia menghiraukan masalah tersebut.

Melansir dari RT Sport, dari hasil pemeriksaan medis di rumah sakit menyatakan bahwa ia mengalami cedera parah di tulang kering dan juga pada pergelangan kakinya. Kejadian ini membuat Radoshkevich terancam mengakhiri karier profesionalnya.

“Saya hampir tidak bisa kembali ke olahraga ini setelah cedera. Saya telah mencapai banyak hal tetapi mungkin akan berhenti untuk merajut harapan,” kata Radoshkevich.

Meski demikian, lifter muda tersebut masih memiliki harapan untuk pulih setelah menjalani masa rehabilitasi selama kurang lebih enam bulan untuk bisa kembali berlatih.

Ikuti Terus Berita Sepak Bola dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM