eSports

Kapasitas Istora Penuh, Ribuan Fans Tertahan di Pintu Masuk Grand Final MPL Season 4

Minggu, 27 Oktober 2019 13:36 WIB
Penulis: Martini | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Martin Gibsian/INDOSPORT
Ribuan fans tertahan di pintu masuk Tennis Indoor Senayan, guna menyaksikan babak final dan grand final Mobile Legends Profesional League (MPL) Indonesia Season 4, Minggu (27/10/19). Copyright: © Martin Gibsian/INDOSPORT
Ribuan fans tertahan di pintu masuk Tennis Indoor Senayan, guna menyaksikan babak final dan grand final Mobile Legends Profesional League (MPL) Indonesia Season 4, Minggu (27/10/19).

INDOSPORT.COM - Ribuan fans tertahan di pintu masuk Tennis Indoor Senayan, guna menyaksikan babak final dan grand final Mobile Legends Profesional League (MPL) Indonesia Season 4, Minggu (27/10/19).

Babak final MPL Season 4 sendiri akan menghadirkan laga el clasico antara EVOS eSports vs Rex Regum Qeon (RRQ), serta Alter Ego yang akan bersaing untuk meraih posisi ketiga.

Sejatinya open gate MPL Indonesia Season 4 baru dibuka pada pukul 12.00 WIB. Namun, fans game eSports Mobile Legends telah mengantri di pintu masuk sejak pagi.

Lima menit setelah open gate, tribun Tennis Indoor Senayan telah dinyatakan penuh dan masih ada ribuan fans kompetisi eSports lainnya yang tertahan di pintu masuk.

Antusiasme fans Mobile Legends terbilang cukup tinggi, sebab penyelenggara menghadirkan hadiah berupa 300 diamonds gratis masing-masing untuk 700 penonton pertama, dan 100 diamonds untuk seribu penonton berikutnya.

Adapun duel sengit antara EVOS eSports, RRQ, dan Alter Ego memperebutkan titel juara dan posisi runner up, guna mewakili Indonesia di kejuaraan dunia Mobile Legends.