eSports

Reza Arap Buka eSports Center kelas 'Sultan', Ini Rincian Harganya

Rabu, 11 Desember 2019 18:04 WIB
Penulis: Martini | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Martin Gibsian/INDOSPORT
Penggiat eSports sekaligus eks Youtuber, Reza Arap Oktovian baru saja membuka eSports center dengan genre berkelas, hingga dianggap sebagai warnet 'sultan'. Copyright: © Martin Gibsian/INDOSPORT
Penggiat eSports sekaligus eks Youtuber, Reza Arap Oktovian baru saja membuka eSports center dengan genre berkelas, hingga dianggap sebagai warnet 'sultan'.

INDOSPORT.COM - Penggiat eSports sekaligus eks Youtuber, Reza Arap Oktovian baru saja membuka warung internet (warnet) dengan genre berkelas, hingga dianggap sebagai warnet 'sultan'. Berikut rincian harga dan spesifikasi yang ditawarkan.

Mengusung nama Tokyo Gamingspace, Reza Arap membuka warnet di daerah Sunter, Jakarta Utara, dan membidik para gamers dari berbagai kalangan, mulai dari pelajar, mahasiswa dan pekerja, hingga pro player eSports.

Sejak pertama kali diluncurkan pada Sabtu (07/12/19) lalu, setidaknya Tokyo Gamingspace milik Reza Arap sudah diserbu penggemar. Bahkan, cukup banyak yang rela mengantri guna merasakan sensasi bermain game di warnet 'sultan' tersebut.

Ada tiga kategori yang ditawarkan oleh Tokyo Gamingspace, yakni kelas reguler dengan harga Rp10 ribu perjam, kelas VIP dengan harga Rp15 ribu perjam, serta kelas premium yang dibanderol seharga Rp20 ribu perjam.

Namun, tentu saja harga yang berada di atas rata-rata itu, akan terbayar dengan kualitas yang dirasakan oleh pengunjung dan gamers. Ada sensasi yang berbeda antara warnet biasa dan konsep yang ditawarkan Reza Arap.

"Spec-nya sangat berbeda, mulai dari reguler, VIP dan premium. Penggunaan komputernya, game gear, kursinya juga khusus," jelas narasumber kepada awak redaksi berita olahraga INDOSPORT, Rabu (11/12/19).

Menariknya, dalam rangka peluncuran Tokyo Gamingspace yang pertama, Reza Arap yang juga pemilik klub WAW eSports masih membuka harga diskon khusus hingga 22 Desember 2019 mendatang.

"Kami ada potongan harga 50 persen, berlaku sampai tanggal 22 Desember. Makanya, banyak yang antri mau jadi member sebelum tanggal itu. Kami juga buka 24 jam," jelas narasumber.

Sebagaimana diketahui, Tokyo Gamingspace milik Reza Arap ini merupakan hasil kerja sama dengan pro player eSports, Kaesang Pangarep, yang bertajuk Kolaborasa. Selain itu, masih ada kerja sama lainnya yang menggaet influencer Indonesia, Gibran Rakabuming Raka dan Chef Arnold Poernomo.