eSports

4 Legenda Mobile Legends yang Sangat Dirindukan di MPL Season 6

Kamis, 30 Juli 2020 16:38 WIB
Editor: Coro Mountana
 Copyright:
Emperor

Siapa tak kenal Emperor yang merupakan mantan roster andalan dari tim EVOS eSports pada season awal-awal MPL. Dua musim sudah Emperor memutuskan pensiun dari dunia pemain professional Mobile Legends yang sudah membesarkan namanya.

Kini, sang legenda yang sempat mengantarkan EVOS mencapai runner up MPL Season 2 itu lebih fokus menjadi seorang youtuber gaming. Di masa jayanya, Emperor adalah seorang player yang sangat ditakuti karena mampu menciptakan hero tak terduga untuk menjadi carry.

Donkey

Sama seperti Emperor, Donkey juga merupakan seorang legenda di tim EVOS eSports. Prestasi terbaik Donkey sudah tentu saat membawa EVOS menjadi juara M1 World Championship yang notaben-nya merupakan kejuaraan Mobile Legends tingkat dunia.

Sempat tampil dalam beberapa game di MPL Season 5, Donkey ternyata tak masuk dalam skuat season ini, memang dirinya sejatinya sudah ingin pensiun sehabis juara M1. Donkey, adalah salah satu tanker terbaik yang pernah ada, gaya mainnya yang begitu bar-bar merupakan ciri khasnya.

Jess No Limit

Siapa tak kenal Jess No Limit alias Tobias Justin? Kakak dari Jessica Jane yang dikecewakan Ericko Lim itu merupakan salah satu legenda di Mobile Legends. Membela EVOS hingga MPL Season 3, nama Jess No Limit begitu populer berkat kemampuan dan channel Youtube-nya.

Kini, Jess No Limit menjadi salah satu youtuber gaming tersukses di Indonesia dengan jumlah subscriber sangat banyak. Banyak pecinta Mobile Legends yang sangat berharap agar sang legenda mau turun bermain lagi di MPL Season 6.

Oura

Nama terakhir adalah Oura, Bapak Assassin Indonesia yang begitu mahir bermain sebagai offlaner. Prestasi terbaiknya adalah membawa EVOS menjadi juara MPL Season 4 dan M1 World Championship, bahkan ia menjadi MVP dalam turnamen itu.

Menjelang MPL Season 5, Oura memutuskan pensiun dari scena Mobile Legends dan memilih untuk menjadi youtuber gaming saja. Kehilangan Oura sebagai offlaner rupanya membuat kekuatan EVOS pincang sehingga membuat legenda Mobile Legends itu begitu dirindukan di MPL Season 6.