eSports

Grand Final Super Esport Series: 8 Tim MLBB dan 16 Tim PUBGM Berebut Hadiah Rp600 Juta

Kamis, 23 Juni 2022 19:34 WIB
Penulis: Martini | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© Superchallenge/Megapro
Super Esport Series Season 2 memasuki babak grand final Copyright: © Superchallenge/Megapro
Super Esport Series Season 2 memasuki babak grand final
Dimeriahkan Ryzen hingga Udil

Babak grand final Super Esports Series Season 2 juga bakal diramaikan dengan Super Match yang mempertemukan peserta dan pro player, lalu bermain dalam satu tim.

Dari game PUBG Mobile, di Team Super ada Ryzen dari Bigetron Esports, dan di Team Challenge ada Microboy dari Evos Esports.

Sementara dari game Mobile Legends, di Team Super ada Rekt dari Evos Esports, dan di Tim Challenge ada Udil dari Atler Ego.

Ikuti informasi seputar Super Esport Series Season 2 di Instagram @Superchallenge_id dan di channel Youtube Superchallenge, serta official website Superlive.id.