Mengingat Kembali Kemeriahan 3 Opening Ceremony Asian Games

Sabtu, 18 Agustus 2018 10:48 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
 Copyright:
Asian Games 2014 – Incheon, Korea Selatan

Terbaru, empat tahun yang lalu pembukaan Asian Games dilangsungkan pada Jumat, 19 September 2014 di Stadion Utama Asiad, Incheon juga berlangsung sangat meriah meski sederhana. Pembukaan tersebut diawali dengan penampilan para seniman lokal seperti Sumi Jo dan boyband EXO.

Lalu ada penampilan drama dan tarian kolosan yang didukung dengan permainan teknologi laser yang sungguh memukai seluruh isi stadion.

Dengan permainan visual, permainan laser mendukung drama dan tarian kolosan yang memperkenalkan identitas Incheon sebagai kota penyelenggara Asian Games kali ini.

Setelah itu ada perkenalan dari seluruh negara peserta, setiap perwakilan kontingen negara mengelilingi lapangan. Satu orang membawa bendera negara dalam ukuran besar, dan yang lainnya mengibarkan bendera mini.

Lalu ada sambutan dari presiden Dewan Olimpiade Asia (OCA), Sheikh Ahmad Al-Fahad Al-Sabah. Dan, Presiden Korea Selatan, Park Geun-hye pun kemudian secara resmi membuka Asian Games 2014.

Acara kemudian dilanjutkan dengan menyalakan api obor serta ditutup oleh lagu tema resmi dari Asian Games 2014 saat itu, yakni Only One oleh JYJ.

Usai dikumandangkannya lagu resmi Asian Games, konser para artis ternama Korea seperti Psy, EXO, dan Big Bang pun dimulai. Dalam penampilannya Psy memimpin tarian mob (kolosal) masal lewat Gangnam Stylenya yang saat itu sedang booming.

Penulis: Dimas Ramadhan.

 

A post shared by INDOSPORT.com (@indosportdotcom) on

Terus Ikuti Berita Sepak Bola dan Olahraga Lain Serta Serba-serbia Asian Games 2018 di INDOSPORT.

1