Permintaan dan Doa Khusus Menpora di Masa PSBB

Sabtu, 18 April 2020 21:02 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Shintya Maharani/INDOSPORT
Menpora Zainudin Amali turut hadir dalam acara launching tim Bhayangkara FC. Copyright: © Shintya Maharani/INDOSPORT
Menpora Zainudin Amali turut hadir dalam acara launching tim Bhayangkara FC.

INDOSPORT.COM - Menpora Zainudin Amali memiliki satu doa dan harapan di masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) saat ini. Yakni dia mengajak seluruh pemuda Indonesia untuk menatai peraturan guna memutus penyebaran Covid-19 atau virus corona.

Doa dan harap tersebut terlontar dari mulut Menpora ketika mengikuti Doa dan Dzikir Nasional untuk Keselamatan Bangsa, secara virtual melalui video conference bersama Presiden Jokowi, Wakil Presiden Ma'ruf Amin, dan beberapa pimpinan kementerian/lembaga lainnya.

"Ini adalah upaya kita setelah semua ikhtiar kita lakukan secara lahiriyah, ini adalah upaya memohon kepada Allah SWT supaya Virus Covid-19 ini segera berakhir di negeri kita," kata Menpora, Zainudin Amali.

"Kepada teman-teman pimpinan OKP dan organisasi keolahragaan yang sudah ikut bersama-sama berpartisipasi melakukan doa dan dzikir nasional ini atas nama Menpora dan seluruh jajaran saya sampaikan terima kasih," tambahnya. 

Menpora berharap dalam situasi Pandemi seperti ini persatuan dan kesatuan serta kegotongroyongan sangat dibutuhkan dan menjadi kunci keberhasilan menghadapi musibah yang melanda bangsa.

"Sekali lagi terima kasih yang terpenting adalah persatuan, kesatuan serta kegotongroyongan kita agar berhasil memutus mata rantai musibah ini," tegasnya.

Menteri kelahiran Gorontalo ini juga mengingatkan kepada para pemuda dan komunitas olahraga lainnya untuk menaati peraturan terkait PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) di wilayahnya masing-masing.

"Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat Indonesia khususnya kaum muda dan komunitas olahraga kita supaya menaati semua aturan yang berlaku selama PSBB di tempat masing-masing," ujarnya.

"Sekecil apapun anda lakukan itu anda membantu pemerintah dan tetap berada di rumah tanpa harus berusaha mencoba melanggar aturan PSBB, semoga Allah SWT segera mengakhiri Pandemi Virus Corona di negeri yang kita cintai ini, tetap semangat, jaga kesehatan dan jangan lupa berdoa," tutur Menpora.