INDOSPORT.COM – Model sekaligus artis multitalenta Rebecca Tamara Gunawan berpose seksi di 'atas' pohon saat dirinya tengah melakukan workout.
Ya, selama ini Rebecca Tamara memang dikenal sebagai perempuan pemberani dan kuat dengan rutin menjalani workout, muay thai, tinju, tenis, bersepeda, dan masih banyak lagi.
Dalam unggahan di instagram @rebeccatamara, artis berusia 27 tahun ini sedang rutin menjalani harinya dengan workout santai. Hal yang dilakukannya workout sembari menikmati indahnya pemandangan sekitar.
Pada foto yang diunggah pada Sabtu (23/10/21), sepupu dari aktor Bryan Domani tersebut tampak sedang workout di area pegunungan yang indah.
Tak mau menyia-nyiakan kesempatan, lantas dia mengabadikan momen cantiknya dengan berpose seksi di atas batang pohon sambil membelakangi kamera.
Rebecca Tamara juga menambahkan kata-kata bijak dalam unggahannya.
"Tidak ada yang akan pernah mencapai tujuan mereka hanya dengan memikirkannya. Mereka harus mengambil tindakan!” tulisnya.
Dalam pose yang diunggahnya, Rebecca Tamara mengenakan celana olahraga berwarna abu-abu dipadukan dengan sneakers dan sport bra berwarna putih.
Dengan penampilannya itu, tampaknya netizen dibuat kagum lantaran body goals dari Rebecca Tamara. Tetapi tak sedikit pula netizen yang merasa terinspirasi untuk punya tubuh sehat seperti sang artis.
“Body goals!” komentar @touppa.id
“Keren kpn punya bodi kyk kak beca,”komentar @nurleni.leni.5817
“Akhirnya tercapai ya kak foto disitu,” komentar @kuydell06
“ Bismillah pengen diet biar bisa kayak ka Beca,” komentar @mehaputriaysan