Bola Internasional

SEA Games: Vietnam Kembali Berulah! Usai 'Sabotase' Timnas Indonesia, Kini Mata-matai Taktik Lawan

Selasa, 10 Mei 2022 19:10 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Prio Hari Kristanto
© Nofik Lukman Hakim/Indosport.com
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Foto: Nofik Lukman Hakim/Indosport.com Copyright: © Nofik Lukman Hakim/Indosport.com
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Foto: Nofik Lukman Hakim/Indosport.com
Datangani Jumpa Pers Shin Tae-yong

Bukan kali itu saja Park Hang-seo dituduh melakukan tindakan yang mencederai sportivitas. Sebelum Myanmar dan Timor Leste U-23, Timnas Indonesia U-23 pun sebelumnya juga pernah diamati gerak-geriknya.

Pelatih Garuda Muda, Shin Tae-yong, menggelar konferensi pers menjelang pertandingan melawan Vietnam pada laga perdana Grup A SEA Games 2021 pada Kamis (05/05/22).

Menariknya, dalam sesi konferensi pers yang biasanya hanya dihadiri oleh awak media, kali ini turut dihadiri oleh dua asisten pelatih Vietnam U-23, Ngo Tuan Vinh dan Woo Yong-hee.

Dilansir dari Zingnews, Park Hang-seo diklaim sengaja mengirim dua asistennya untuk mencatat dan mencari informasi dari apa yang dikatakan oleh Shin Tae-yong.

Kebetulan Woo Yong-hee sama-sama berasal dari Korea Selatan, sehingga dirinya paham apa yang disampaikan oleh Shin Tae-yong.

Ngo Tuan Vinh dan Woo Yong-hee dilaporkan begitu seksama memperhatikan apa yang disampaikan Shin Tae-yong. Keduanya membawa kertas putih dan sibuk mencatat dan setelah konferensi pers berakhir, keduanya langsung ambil langkah seribu.

Entah ada hubungannya atau tidak, pertandingan antara timnas Indonesia U-23 vs Vietnam U-23 kemudian sukses dimenangkan The Golden Star Warriors.

Tuan rumah unggul telak 3-0 namun tidak lepas dari kontroversi. Wasit Choi Hyun-jai yang memimpin partai tersebut Shin Tae-yong klaim terlalu mudah memberi pelanggaran tiap kali ada pemain Vietnam U-23 yang terjatuh.

Park Hang-seo dan Vietnam U-23 memang tampaknya sangat berambisi untuk menang sehingga segala cara mereka tempuh mengingat kegagalan meraih emas SEA Games 2021 yang digelar di rumah sendiri adalah 'dosa' tak terampuni.