Bareng Dian Sastrowardoyo, Dash Fest 2022 Turut Semarakan Haornas

Senin, 12 September 2022 14:35 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Isman Fadil
© media PSIM
Pertandingan antara PSIM Yogyakarta melawan PSCS Cilacap pada lanjutan Liga 2 2022 di Stadion Sultan Agung Bantul, Minggu (11/9/22). Foto: media PSIM Copyright: © media PSIM
Pertandingan antara PSIM Yogyakarta melawan PSCS Cilacap pada lanjutan Liga 2 2022 di Stadion Sultan Agung Bantul, Minggu (11/9/22). Foto: media PSIM
Momen bagi Dian Sastro

Lebih jauh Alit menjelaskan bahwa Dash Fest 2022 digelar memanfaatkan tren positif pasca pandemi dimana aktivitas dan acara olahraga mulai bangkit dihelat kembali dan diramaikan oleh masyarakat. 

Pandemi sudah hampir berakhir dan tampaknya ini yang menjadi motivasi, penyemangat dan antusiasme tinggi para peserta yang turut meramaikan ajang Dash Fest 2022 ini. Bersenang-senang, berolahraga sekeluarga di sebuah festival yang penuh dengan keseruan aktivitasnya.

Sementara itu, Aktris dan pegiat olahraga dan peserta acara, Dian Sastrowardoyo menuturkan bahwa dirinya dan banyak kerabat orang tua peserta Dash Fest 2022 merasa bahwa ajang festival olahraga untuk keluarga seperti ini sangat diperlukan.

"Bukan saja event seperti ini praktis menjadi sebuah kesempatan baik bagi keluarga untuk berkumpul bersama dan menghabiskan waktu untuk aktivitas olahraga yang seru dan bermanfaat," ucap Dian Satro.

"Namun juga jadi sebuah momen yang istimewa bagi anak-anak untuk berkenalan, menjalin pertemanan baru dan berkompetisi olahraga yang sehat dengan teman-teman sebayanya," jelas dia.

Sementara itu, Head of Event Management Dash Sports sekaligus Head of Organizing Committee Dash Fest 2022, Andrie Rhesa Prastanto menuturkan bahwa ajang Dash Fest 2022 menghelat begitu banyak aktivitas seru dalam beragam nomor cabang olahraga yang terbuka untuk diikuti oleh seluruh anggota keluarga.