Alami Patah Tulang, Peraih Medali Perak Olimpiade 2016 Langsung Koma

Jumat, 12 Januari 2018 15:40 WIB
Editor: Agus Dwi Witono
© Foxnews
Jelle van Gorkom Copyright: © Foxnews
Jelle van Gorkom

Nasib buruk dialami pembalap BMX asal Belanda, Jelle van Gorkom. Dia mengalami kecelakaan parah saat berlatih. Saking parahnya kecelakaan yang dialami, Van Gorkom pun langsung koma.

Seperti dikabarkan Sky News, pembalap BMX 27 tahun ini kehilangan kontrol ketika melakukan lompatan di sirkuit BMX di Papendal, Belanda, Kamis (11/01/18).

"Terjadi sebuah kecelakaan fatal. Saat ini pikiran kami tengah fokus kepada Jelle van Gorkom, pasangannya dan keluarganya dan kami berharap mereka semua kuatk dalam menghadapi cobaan ini," ucap Jochem Schellens, Direktur Pusat Olahraga Papendal di knwu.nl.

© Zimbio
Jelle van Gorkom Copyright: ZimbioJelle van Gorkom

Usai kecelakaan tersebut Van Gorkom langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat. Setelah dilakukan sejumlah pemeriksaan, peraih medali perak Olimpiade Rio 2016 itu diketahui mengalami patah tulang rusuk, retak di wajah, tulang tengkorak juga retak.

Kondisi yang paling parah dialami sejumlah organ di dalam tubuhnya. Hati, limpa, dan ginjal van Gorkom juga mengalami kerusakan. Akibatnya, Van Gorkom pun saat ini berada dalam kondisi koma.

Sebagai atlet olahraga ekstrim, kecelakaan saat berlatih atau lomba bukan hal baru bagi Van Gorkom. Dia pernah gagal tampil di Olimpiade 2012 karena mengalami cedera berat. Saat itu, Van Gorkom mendapat cedera di tulang rusuk dan memar di paru-paru.

Pada 2015, tulang selangkanya pernah patah saat berlatih. Dilanjutkan dengan sejumlah tulang lain yang juga patah saat mengalami kecelakaan di sirkuit pada 2016. Namun, dia mampu sembuh dan justru meraih medali perak di Olimpiade Rio 2016.

Saat mengalami kecelakaan pada Kamis (11/01/18) itu, Van Gorkom juga tengah berlatih untuk menyiapkan diri menuju Olimpiade Tokyo 2020.