Formula 1

Vettel Sebut Perubahan Sistem Kualifikasi F1 Memalukan

Selasa, 22 Maret 2016 11:05 WIB
Editor: Ahmad Priobudiyono
 Copyright:

Format kualifikasi yang diterapkan pada seri perdana balap formula satu di GP Australia telah menimbulkan sejumlah kontroversi hingga pihak otoritas balap FIA memutuskan untuk kembali menggunakan aturan lama.

Pasalnya, aturan baru mengharuskan pembalap terpelan yang berada pada interval waktu lebih dari 90 detik dari pembalap di depannya langsung tereliminasi dianggap tidak tepat.

Alhasil, sesi akhir kualifikasi menjadi sepi akibat banyaknya pembalap yang harus menepi akibat aturan baru tersebut pada sesi akhir kualifikasi.

Menanggapi hal tersebut, pembalap Ferrari, Sebastian Vettel menilai bahwa perubahan kembali tersebut sebagai sebuah kekonyolan yang memalukan.


Sebastian Vettel finis di urutan ketiga pada Grand Prix Australia 2016.

"Format kualifikasi saat ini seperti lelucon dan seharusnya tak pernah diterapkan. Sangat bagus melihat sesuatu yang tak bekerja langsung diperbaiki, tetapi di satu sisi itu menjadi hal buruk yang seharusnya tidak harus terjadi," ungkap Vettel seperti dilansir Crash.

Vettel berharap kedepannya otoritas Formula satu bisa lebih berhati-hati sebelum memutuskan untuk menerapkan sebuah system.

“"Saya pikir kita harus meningkatkan proses pengambilan keputusan karena apa yang terjadi kemarin merupakan sesuatu yang memalukan," sambungnya.

2