Formula 1

Vettel Kuasai FP 1, Duo Mercedes Melempem di GP Bahrain

Jumat, 14 April 2017 20:21 WIB
Editor: Rizky Pratama Putra
© Clive Mason/Getty Images
Sebastian Vettel berhasil menjadi yang tercepat dalam latihan bebas pertama di GP Bahrain. Copyright: © Clive Mason/Getty Images
Sebastian Vettel berhasil menjadi yang tercepat dalam latihan bebas pertama di GP Bahrain.

Sebastian Vettel menjadi yang tercepat dalam FP 1 GP Bahrain yang digelar di Sirkuit Sakhir, Jumat (14/04/17). Pembalap asal Jerman ini mencatat waktu terbaiknya dengan catatan 1 menit 32,697 detik.

Raihan Vettel ini lebih baik dari 0,4 detik dari Daniel Ricciardo dari Red Bull yang berada di posisi kedua. Sementara pembalap Red Bull lainnya, Max Verstappen berada di posisi ketiga yang mencatat waktu 0,869 detik di belakang Vettel.

Nasib buruk menimpa Kimi Raikkonen yang hanya berhasil melakoni 6 laps dalam FP 1 ini. Rekan setim Vettel tersebut harus mengakhiri latihan lebih cepat karena mengalami over heat turbo.

Suhu lintasan yang mencapai 40 derajat celsius memang menjadi tantangan tersendiri bagi para pembalap. Bahkan nasib buruk juga menimpa Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas yang hanya menempati posisi ke-10 dan ke-14.

Suhu lintasan diharapkan akan lebih sejuk pada latihan bebas kedua pada sore hari waktu setempat. Para pembalap akan bersiap untuk kembali menjalani latihan bebas kedua pada pukul 18.00 waktu setempat atau pukul 21.00 WIB.