Jika Pensiun, MotoGP Tidak akan Benar-benar Kehilangan Rossi

Rabu, 17 Mei 2017 06:18 WIB
Editor: Hendra Mujiraharja
© Dan Istitene/Getty Images
Pembalap Yamaha, Valentino Rossi dalam konferensi pers. Copyright: © Dan Istitene/Getty Images
Pembalap Yamaha, Valentino Rossi dalam konferensi pers.

Usia Valentino Rossi sudah tidak muda lagi. Pembalap asal Italia tersebut bisa saja memutuskan untuk pensiun dari ajang MotoGP. Namun, Carlo Pernat menilai MotoGP tidak akan benar-benar kehilangan Rossi.

Ya, sosok Rossi memang sangat berarti untuk MotoGP. Pasalnya, The Doctor sudah menjadi ikon baik bagi MotoGP atau pun Yamaha.

Kini, The Doctor sudah berusia 38 tahun. Banyak penggemar MotoGP yang takut Rossi akan pensiun dalam waktu dekat.

Lantas, muncul pertanyaan bagaimana nasib MotoGP. Menurut Pernat, Dorna selaku promotor MotoGP sudah mempersiapkan sejumlah langkah antisipasi jika Rossi benar-benar pensiun.

“Kami tidak akan benar-benar kehilangan Rossi. Pasalnya, setelah memutuskan pensiun, mungkin Dorna sudah menyiapkan peran penting untuknya,” kata Pernat.

“Selain itu, Rossi tidak akan pensiun hingga 2018. Dia masih akan bersama Yamaha. Dia juga memiliki tim di Moto3 dan Moto2,” sambungnya, sebagaimana diberitakan Tuttomotoriweb.