x

Dangdutan Bareng Biduan, Marc Marquez Lincah Banget Goyangannya

Sabtu, 19 Maret 2022 12:32 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor:
Viral di media sosial video pembalap MotoGP Marc Marquez tengah asyik goyang dangdut dengan biduan.

INDOSPORT.COM - Viral di media sosial video pembalap MotoGP Marc Marquez tengah asyik goyang dangdut dengan biduan.

Dalam video berdurasi 23 detik yang beredar di twitter tersebut, Marquez tampak lincah memainkan goyangannya.

Baca Juga

Dalam video tersebut, Maquez menggunakan kaos lengan pendek dan celana jeans, sambil berjoget santai bersama penyanyi alias biduan.

Riders asal Spanyol tersebut menikmati alunan musik dangdut yang mengiringi momen tersebut.

Tak cuna menikmati, Marquez juga tampak melakukan goyangan ngebor khas penyanyi dangdut beken Inul Daratista.

Baca Juga

"Goyang Musik Dangdut Indonesia..bs di ikuti oleh Marc Marquez.. KEREN euy," tulis akun twitter @DBahareksa yang mengunggah momen tersebut.

Sontak saja, aksi yang dilakukan oleh Marc Marquez membuat pada penonton yang berada di tempat tersebut terhibur dengan yang dilakukan olehnya.

Tak cuma penonton di video tersebut yang terhibur dengan aksi ngebor Marquez, warganet yang melihat aksi Marquez juga ikut girang.

Baca Juga

Bahkan ada yang menyebut jika Marquez sudah cocok untuk pindah kewarganegaraan Indonesia dengan aksinya itu.

"Kalau marquez menari sampai satu lafu dangdut.. ta ijinkan menjadi WNI," timpal akun twitter @jembersolo.


1. Video Lama

Pembalap MotoGP Repsol Honda, Marc Marquez, saat menjalani tes sesi latihan bebas di Sirkuit Mandalika.

Usut punya usut, video tersebut merupakan video lama. Tak seperti yang dinarasikan warganet jika Marquez bergoyang saat berada di Sirkuit Mandalika.

Melansir dari situs Turn Back Hoax, video tersebut ternyata berlangsung pada 2019 saat sang pembalap berada di Bandung.

Baca Juga

Kemudian, lagu yang membuat Marquez berjoget khas dangdut rupanya bukan lagu dangdut melainkan lagu Despacito tersebut diiringi alat musik angklung.

Kemungkinan besar, video tersebut telah diedit dan dinarasikan jika Marquez seakan-akan asyik menikmati alunan musim dangdut.

“BUKAN Lagu Dangdut, BUKAN di acara pembukaan MotoGP dan BUKAN di Mandalika,” tulis Turn Back Hoax.

Baca Juga

“FAKTANYA, lagu yang dimainkan berjudul “Despacito”, pada acara pengenalan kesenian asli Indonesia di Saung Angklung Udjo di Kota Bandung, Jawa Barat, pada tahun 2019 lalu,”

Kendati demikian, bukan sekali itu saja Marquez piawai bergoyang dangdut. Saat berkunjung di Tanah Air 2 tahun silam ia juga melakukan aksi yang sama.

Dalam sebuah acara di stasiun televisi swasta, Marquez bersama para artis yang membintangi acara itu kepergok asyik berjoget dangdut.

Baca Juga

Aksinya itu kemudian dibagikan Marquez di akun instagram pribadinya pada 5 Februari 2020 silam. Lagi-lagi netizen pun terhibur dengan aksinya.

Marq Marquez sendiri memang menjadi idola bagi penggemarnya tiap kali berkempatan berkunjung ke Indonesia.


2. Kerap Bagikan Momen Unik

Marc Marquez di Sirkuit Mandalika.

Dalam tes pramusim misalnya, Marquez kepergok asyik minum es degan hingga mengunggah momen uniknya kala ke Mandalika.

Lalu, saat ia mengikuti parade MotGP di Jakarta ia kembali melakukan aksi tak biasa yakni melakukan aksi freestyle yang membuat penonton bersorak-sorak.

Baca Juga
Marc MarquezMotoGPTwitterBerita TransferSportainmentBerita MotoGPBerita Sportainment

Berita Terkini