x

Sesi Kualifikasi Diterpa Hujan Lebat, MotoGP 'Panggil' Mbak Rara Si Pawang Hujan dari Indonesia

Sabtu, 24 September 2022 14:00 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Prio Hari Kristanto
Pihak MotoGP 'memanggil' pawang hujan asal Indonesia, Rara Istiani Wulandari alias Mbak Rara saat sesi kualifikasi MotoGP Jepang diwarnai hujan lebat. Foto: Instagram@motogp

INDOSPORT.COM – Sesi kualifikasi MotoGP Jepang 2022 sempat diterpa hujan lebat dan ditunda sebentar. Hal ini membuat pihak MotoGP 'memanggil' pawang hujan asal Indonesia, Rara Istiani Wulandari, alias Mbak Rara.

Sebagaimana diketahui cuaca buruk menghantui balapan MotoGP Jepang 2022 yang berlangsung di sirkuit Montegi yang digelar pada Jumat (23/09/22) hingga Minggu (25/09/22).

Baca Juga

Sesi FP1 berlangsung dalam kondisi cuaca cerah, sedangkan FP2 diwarnai trek basah tetapi masih dapat berjalan sesuai dengan jadwal.

Akan tetapi, hujan lebat mengguyur sirkuit Montegi usai sesi FP3 dan Q1 di kelas Moto2, sehingga balapan sempat ditunda dengan mengeluarkan bendera merah.

Hujan lebat yang mengguyur sirkuit Montegi jelas berbahaya sehingga para pembalap tak diperbolehkan untuk menunjukkan aksinya sementara waktu.

Baca Juga

Hujan yang tak kunjung reda pun membuat sejumlah pembalap menghabiskan waktu dengan sejumlah tingkah kocak seperti Alex Rins yang membuat kapal kertas dan Somkiat Chantra bermain dengan bebek karet.

Selain itu terdapat momen menarik perhatian yakni ketika MotoGP berceloteh ‘memanggil’ Rara Istiani Wulandari alias mbak Rara selaku pawang hujan dari Indonesia.

Hal tersebut diketahui dari unggahan terbaru MotoGP di akun media sosialnya baik Twitter maupun Instagram pada Sabtu (24/09/22) siang WIB.

Baca Juga

“Memanggil Rara dalam 3, 2, 1” tulis MotoGP.

Sekadar informasi, mbak Rara sendiri viral setelah menjadi pawang hujan saat balapan MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika pada Maret 2022. Sementara itu, hujan deras pun membuat MotoGP Jepang membatalkan sesi FP3 untuk kelas premier.


1. FP3 MotoGP Jepang Dibatalkan

FP3 MotoGP Jepang Dibatalkan

Sementara itu, cuaca buruk dengan hujan lebat yang mengguyur Sirkuit Motegi membuat pihak Dorna Sports membatalkan sesi FP3 MotoGP Jepang.

Melansir dari pengumuman resmi di Twitter, MotoGP mengatakan bahwa sesi Q2 dan Q1-Q2 MotoGP diharapkan tetap bisa berlangsung.

Baca Juga

Tak lama kemudian, para pembalap Moto2 akhirnya bisa kembali menunjukkan aksinya seiring membaiknya cuaca di Motegi.

Baca Juga

Maka setelah kualifikasi Moto2 bakal berlangsung sesi kualifikasi Q1 hingga Q2 kelas premier untuk menentukan posisi grid di race MotoGP Jepang.

Pertarungan di MotoGP Jepang diprediksi bakal berlangsung seru mengingat persaingan para pembalap kelas premier makin sengit. Berikut klasemen sementara MotoGP 2022:


2. Klasemen MotoGP 2022

Klasemen MotoGP 2022

Berikut update klasemen MotoGP usai menggelar seri balapan GP Aragon 2022, di mana Francesco Bagnaia tempel ketat Fabio Quartararo di puncak.

Sebagaimana diketahui, ajang MotoGP Aragon 2022 menjadi balapan ke-14 pada kelas premier musim ini, yang berlangsung di sirkuit MotorLand Aragon, Spanyol.

Para pembalap baru saja menyelesaikan pekan balap MotoGP Aragon yang berlangsung dari sesi latihan bebas atau Free Practice (FP) kemudian kualifikasi dan race yang berlangsung pada Jumat (16/09/22) hingga Minggu (18/09/22).

Baca selengkapnya: Klasemen MotoGP Usai GP Aragon 2022: Fabio Quartararo Ketar-ketir, Bagnaia Makin dekat dengan Puncak

MotoGPMotoGP JepangBerita MotoGPMotoGP 2022Rara Istiati Wulandari

Berita Terkini