Oase

5 Fakta Menarik Ardelia Muthia, Paskibraka Cantik Pembawa Baki Bendera Pusaka

Rabu, 18 Agustus 2021 17:17 WIB
Editor: Subhan Wirawan
 Copyright:

INDOSPORT.COM – Melihat lima fakta menarik dari Ardelia Muthia, Paskibraka cantik yang jadi pembawa baki bendera pusaka dalam upacara HUT Kemerdekaan ke-76 Republik Indonesia, Selasa (17/8/21) lalu.

Dalam upacara yang diadakan di Istana Negara, Jakarta Pusat tersebut, Ardelia Muthia Zahwa mewakili Sumatera Utara bertugas sebagai pembawa baki bendera Sang Saka Merah Putih.

Seperti di peringatan HUT RI tahun-tahun sebelumnya, kehadiran pembawa baki bendera Sang Saka Merah Putih memang langsung jadi sorotan publik tak terkecuali Ardelia Muthia Zahwa.

Untuk lebih mengenal, berikut INDOSPORT coba rangkum beberapa fakta menarik dari Ardelia Muthia Zahwa:

1. Profil singkat Ardelia Muthia Zahwa

Ardelia Muthia Zahwa lahir di Tebing Tinggi, 6 Desember 2004. Saat ini, ia baru berusia 16 tahun. Nama Ardelia menjadi sorotan setelah didapuk sebagai pembawa baki bendera pusaka pada upacara hari kemerdekaan 17 Agustus 2021, di Istana Merdeka.

2. Duduk di bangku kelas X

Saat ini, Ardelia masih duduk di bangku kelas X MIPA 2, di SMA Swasta Harapan 1 Medan, Sumatera Utara. Ardelia sendiri lolos sebagai anggota Paskibraka perwakilan dari Provinsi Sumatera Utara.

3. Perjuangan keras Ardelia untuk jadi anggota Paskibraka

Di balik senyum Ardelia saat membawa baki, terdapat perjuangan keras untuk bisa berada di posisi tersebut. Ardelia harus bersaing dengan calon anggota Paskibraka lainnya dari mulai tingkat Kota Medan.

Ada beberapa seleksi yang harus dilalui Ardelia. Mulai dari seleksi Paskibraka tingkat Kota Medan, tingkat Provinsi Sumatera Utara, hingga tingkat nasional.

Beberapa tes pun harus dilalui Ardelia. Mulai dari tes akademik, tes jasmani, wawancara, dan tentunya tes fisik yang tidak ringan.

4. Menjadi anggota Paskibra sejak duduk di bangku sekolah dasar

Salah satu fakta yang menarik dari sosok Ardelia ialah kecintaannya dengan dunia Paskibra, sudah tumbuh sejak kecil. Bahkan, ia sudah bergabung dengan Paskibra sejak masih duduk di bangku sekolah dasar (SD).

5. Sang ibu juga mantan anggota Paskibra

Kecintaan Ardelia terhadap Paskibra ternyata mengalir dari sang ibu, Nurmala Santy. Nurmala sendiri merupakan mantan anggota Paskibra tingkat Provinsi Sumatera Utara.

Dalam keterangannya kepada awak media, Nurmala mengaku bangga prestasi anaknya lebih tinggi darinya. Sementara Nurmala hanya sampai pada tingkat Provinsi Sumatera Utara pada tahun 1996.

Baca berita asli di AkuratCo

Disclaimer :
Artikel ini adalah kerja sama antara Indosport.com dengan AkuratCo. Hal yang berkaitan dengan tulisan, foto, video, grafis, dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggung jawab dari AkuratCo.