Vita Marissa Hanya Dapat 1 Emas di Djarum Sirkuit Nasional

Sabtu, 28 Februari 2015 21:59 WIB
Editor: Galih Prasetyo
 Copyright:

Pebulu tangkis nasional Vita Marissa gagal menyandingkan medali emas Djarum Sirkuit Nasional Sumatera Li Ning Open 2015 setelah hanya menjadi yang terbaik pada nomor ganda campuran berpasangan dengan atlet muda di Palembang, Sabtu, 28 Februari 2015. 

Vita  Marissa kalah dengan pasangan klub Berkat Abadi, Devi Tika/ Kesha Nurvita dengan skor 2-1 (21-12,13-21 dan 21-8). Meski begitu hanya dapat satu emas di ajang Sirnas, Vita tetap puas. 

"Sekecil apa pun kesuksesan harus diapresiasi, setelahnya harus bekerja keras lagi supaya dapat yang lebih baik lagi," kata Vita seperti dilansir Antara. 

Juara Djarum Sirkuit Nasional Silvia Ratih (tunggal pemula putri) Ilmi Taufik (tunggal pemula putra) Baverly/Bethalia (ganda remaja putri) Faturahman (tunggal remaja putra) Chico Aura (tunggal taruna putra) Nita/Silvia (ganda pemula putri) Giovani/Wisnu (ganda taruna putra) Alfandy/ Mentari (ganda remaja campuran) Asty Dwi (tunggal remaja putri) Ardi/ Devand (ganda remaja putra) Desandha (tunggal taruna putri) Yusuf Maulana/Yonatan (ganda pemula putra) Jeka Wiratama/Vita Marissa (ganda dewasa putri) Dianita / yulfira (ganda taruna putri) Febby Angguni (Tjakrindo Master) Panji Akbar (tungal dewasa putra) Christopher/ Tri (ganda dewasa putra) Devi/ Kesha (ganda dewasa putri).