Raih Medali Olimpiade, Pebulutangkis Andalan India Kuliah S2

Selasa, 8 November 2016 13:00 WIB
Editor: Gema Trisna Yudha
 Copyright:

Pusarla Venkata Sindhu memutuskan untuk meneruskan studi di tengah jadwal padatnya menjalani karier di dunia bulutangkis. Sindhu akan mengambil magister manajemen bisnis untuk mendapatkan gelar Master of Business Administration (MBA). 

Sindhu mengaku telah mengkomunikasikan keinginannya tersebut kepada federasi bulutangkis India. Ia berharap langkah yang menjadi bagian dari rencana masa depannya tersebut dapat berjalan lancar tanpa meninggalkan dunia bulutangkis yang ia geluti.

PV. Sindhu meraih medali perak di ajang Olimpiade 2016 di Rio de Janeiro, Brasil.

"Saya tahu saya tak dapat menggeluti dunia bulutangkis sambil kuliah dalam waktu bersamaan," kata Sindhu.

"Tapi pelatih saya, dosen, dan mahasiswa lainnya sangat mengerti dan mendukung keputusan saya untuk memperdalam studi sambil bermain bulutangkis," tuturnya.

PV. Sindhu dikalahkan pebulutangkis asal Spanyol, Carolina Marin di ajang Olimpiade 2016.

Di India, Shindu saat ini menjadi salah satu bintang setelah kesuksesannya meraih medali perak di ajang Olimpiade 2016 di Rio de Janeiro, Brasil, Agustus 2016 lalu.