Japan Open Super Series 2017

Kalahkan Jepang, Kevin/Marcus Juara Japan Open Series

Minggu, 24 September 2017 12:07 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Humas PBSI
Kevin Sajaya dan Marcus Gideon Copyright: © Humas PBSI
Kevin Sajaya dan Marcus Gideon

Tidak ada perlawanan berarti untuk pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, saat menghadapi pasangan ganda putra tuan rumah, Takuto Inoue/Yuki Kaneko, pada laga final Japan Open Super Series 2017, Minggu (24/09/17).

Hal tersebut terlihat pada gim pertama, di mana Kevin/Marcus yang merupakan unggulan nomor tiga, berhasil mendominasi jalannya pertandingan dan tempo permainan. Gerakan-gerakan cepat kedua pasangan ini mampu menyulitkan pasangan tuan rumah.

© Humas PBSI
Kevin/Marcus menjuarai Japan Super Series 2017. Copyright: Humas PBSIKevin/Marcus menjuarai Japan Super Series 2017.

Terbukti, mereka sempat unggul jauh dengan skor 10-4, sebelum akhirnya turun minum dengan skor 11-6. Selanjutnya, pertandingan pun didominasi oleh pasangan ganda putra Indonesia dengan memenangkan set pertama dengan skor 21-12.

Begitu pula di set kedua. Pasangan ganda putra nomor satu di Indonesia ini sempat unggul jauh dari 8-5 menjadi 11-6. Perlawanan diberikan oleh pasangan ganda Jepang, guna meraih angka untuk menyamakan kedudukan.

Sempat memperkecil ketertinggalan menjadi 12-9, namun pengalaman yang dimiliki oleh Kevin/Markus justru membuat Indonesia kembali menjauh menjadi 17-10, dan menutup pertandingan dengan kemenangan 21-15.

© Twitter/@ifajarakbar26
Kevin/Marcus menjuarai Japan Super Series 2017. Copyright: Twitter/@ifajarakbar26Kevin/Marcus menjuarai Japan Super Series 2017.

Kemenangan mudah ini hanya diraih dalam kurun waktu 29 menit saja. Kemenangan ini juga melegakan asa Kevin/Marcus setelah sebelumnya sempat puasa gelar dalam beberapa bulan.

1