Tim Uber Indonesia Cuma Ditarget ke Semifinal, Mengapa?

Selasa, 8 Mei 2018 16:32 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Ivan Reinhard Manurung
 Copyright:
Kado Ulang Tahun

Berdasarkan hasil undian, untuk Piala Thomas, Indonesia berada di grup B bersama Korea Selatan, Thailand, dan Kanada. Sedangkan tim Uber, Indonesia masuk Grup D, bersaing bersama juara bertahan Cina, Prancis dan Malaysia.

Sekjen PBSI, Achmad Budiharto berharap Indonesia bisa menyabet satu gelar di kategori putra sebagai kado ulang tahun federasi yang ke-67.

Bukan tanpa alasan PBSI menargetkan hal tersebut, pasalnya saat ini tim Thomas dinilai lebih matang dibanding saat kalah di babak final dua tahun lalu. Ketika itu Indonesia menyerah 2-3 dari Denmark setelah pemain tunggal tak bisa berbuat banyak dan kalah telak.

"Kami berharap bisa memberikan yang terbaik untuk PBSI. Syukur-syukur bisa kasih kado dengan membawa pulang Piala Thomas," harap pria yang juga ditunjuk sebagai Chef de Mission tim Thomas-Uber Indonesia.

2