3 Rekor Fantastis Gregoria Mariska di French Open 2018

Rabu, 24 Oktober 2018 13:47 WIB
Editor: Isman Fadil
© INDOSPORT/Herry Ibrahim
Gregoria Mariska Tunjung, berhasil menang atas tunggal putri Jepang, Akane Yamaguchi. Copyright: © INDOSPORT/Herry Ibrahim
Gregoria Mariska Tunjung, berhasil menang atas tunggal putri Jepang, Akane Yamaguchi.

INDOSPORT.COM - Meski tampil tanpa performa terbaiknya, pebulutangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung tetap mampu melaju ke babak berikutnya usai mengalahkan wakil Chinese Taipei, Lee Chia Hsin dengan skor 21-9, 21-9.

Sebelumnya, pebulutangkis yang akrab disapa Jorji ini terlibat cedera cukup serius pada ronde kedua turnamen Denmark Open 2018 pada pertengahan Oktober lalu. Saat game kedua melawan wakil tuan rumah, Mia Blichfeldt, Gregoria Mariska mengalami cedera pinggang yang membuatnya harus mendapat perlakuan medis.

Meski demikian, pebulutangkis berusia 19 tahun ini tetap dapat meneruskan permainan hingga mampu memenangkan laga krusial tersebut dan melaju ke babak perempatfinal Denmark Open 2018.

Meski masih dibekap cedera, namun Jorji tetap mengikuti turnamen French Open 2018 yang dimulai pada Selasa (23/10/18). Mestinya, Gregoria Mariska menghadapi peringkat 1 dunia, Carolina Marin, namun secara tiba-tiba pebulutangkis asal Spanyol tersebut mengundurkan diri karena cedera.

Alhasil, Gregoria Mariska menghadapi lawan yang cukup mudah, Lee Chia Hsin dan mampu menumbangkan wakil Chinese Taipei tersebut dengan mencatatkan 3 rekor fantastis.

Berikut INDOSPORT.com merangkum 3 rekor yang dicapai Gregoria Mariska Tunjung di ronde pertama French Open 2018.