Rekap Hasil Pertandingan Malaysia Open 2019: 2 Wakil Indonesia Lolos ke Semifinal

Jumat, 5 April 2019 22:20 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© badmintonindonesia.org
Aksi tunggal putra Indonesia Jonatan Christie di All england 2019. Copyright: © badmintonindonesia.org
Aksi tunggal putra Indonesia Jonatan Christie di All england 2019.

INDOSPORT.COM - Pertandingan perempatfinal Malaysia Open 2019 yang diramaikan sebanyak enam wakil Indonesia baru saja selesai dimainkan, Jumat (05/04/19), Axiata Arena, Kuala Lumpur.

Sebanyak dua wakil Indonesia berhasil memastikan diri lolos ke babak semifinal Malaysia Open 2019 setelah mengalahkan lawan-lawannya.

Yang pertama ada Jonatan Christie yang berhasil menyingkirkan wakil Denmark, Viktor Axelsen di sektor tunggal putra dalam dua set, dengan skor 21-18 dan 21-19.

Wakil Indonesia kedua yang lolos ke semifinal ada di sektor ganda putra, yang terjadi pertarungan sesama atlet Indonesia.

Yaitu Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang berhasil mengalahkan kontingen senegaranya, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dalam tiga set. Skor laga ini adalah 23-21, 19-21 dan 21-18.

© badmintonindonesia.org
Aksi pasangan ganda putra bulutangkis Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon. Copyright: badmintonindonesia.orgAksi pasangan ganda putra bulutangkis Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.

Empat wakil Indonesia lainnya belum beruntung dan tidak dapat lolos ke babak semifinal. Yakni ganda campuran, Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow.

Disusul oleh Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Ni Ketut Mahadewi Istarani/Rizki Amelia Pradipta, yang keduanya sama-sama kalah dari wakil China.

Berikut rekap hasil pertandingan enam wakil Indonesia di Malaysia Open 2019, Jumat (05/04/19):

Jonatan Christie vs Viktor Axelsen: 21-18; 21-19 - Lolos Semifinal

Tan Kiang Meng/Lai Pei Jing vs Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow: 17-21; 21-16; 21-16

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Marcus Gideon/Kevin Sanjaya: 23-21; 19-21; 21-18 - Lolos Semifinal

Li Junhui/Liu Yuchen vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan: 21-13; 16-21; 21-17

Du Yue/Li Yinhui vs Ni Ketut Mahadewi Istarani/Rizki Amelia Pradipta: 21-18; 21-16

Terus Ikuti Berita Bulutangkis Malaysia Open 2019 Lainnya Hanya di INDOSPORT