Jadwal Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019: Jojo dan Ginting Siap Unjuk Gigi

Kamis, 22 Agustus 2019 10:20 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© INDOSPORT
Jonatan Christie dan Anthony Ginting bakal melakoni pertandingan turnamen Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019 di babak 16 besar hari ini, Kamis (22/8/19), Copyright: © INDOSPORT
Jonatan Christie dan Anthony Ginting bakal melakoni pertandingan turnamen Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019 di babak 16 besar hari ini, Kamis (22/8/19),

INDOSPORT.COM – Jadwal pertandingan turnamen Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019 di babak 16 besar, Kamis (22/8/19), dua tunggal putra kebanggaan Indonesia siap unjuk gigi, yakni Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting.

Sebanyak 9 wakil Indonesia akan bertanding demi meraih satu tiket ke babak selanjutnya di turnamen yang berlangsung di St.Jakobshalle, Basel, Swiss, hingga 25 Agustus mendatang.

Di sektor tunggal putra, Ginting siap kembali unjuk gigi, di mana unggulan keenam tersebut akan berhadapan dengan wakil India yakni Sai Praneeth B. Kemudian Jonatan Christie atau Jojo juga akan kembali tampil melawan jagoan Denmark, Jan O Jorgensen.

Di sisi lain, tim ganda putra Tanah Air, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga akan tampil.

Kemudian Gregoria Mariska Tunjung menjadi wakil satu-satunya tunggal putri yang akan tampil melawan wakil Thailand, Ratchanok Intanon. Sementara di sektor ganda putri, pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta juga akan unjuk gigi.

Dua perwakilan ganda campuran yakni Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja dan Praveen Jordan/Melati Daeva Otavianti juga kembali menjajal kemampuannya di turnamen Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019.

Berikut jadwal pertandingan wakil Indonesia di babak 16 besar Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019 hari ini, Kamis (22/08/19) dimulai pukul 16.00 WIB:

Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva (Bulgaria)

Ratchanok Intanon (Thailand) vs Gregoria Mariska Tunjung

Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) vs Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja

Anthony Sinisuka Ginting vs Sai Praneeth B. (India)

Jonatan Christie vs Jan O Jorgensen (Denmark)

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto VS Goh V Shem/Tan Wee Kiong (Malaysia)

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Alexander Dunn/Adam Hall (Skotlandia)

Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta vs Lee So Hee/Shin Seung Chan (Korsel)

Robin Tabelinf/Selena Piek (Belanda) vs Praveen Jordan/Melati Daeva Otavianti