Hati-hati Indonesia, Lee Chong Wei Bakal Bantu Malaysia di Olimpiade Tokyo 2020

Jumat, 3 Januari 2020 12:07 WIB
Penulis: Elizabeth Ayudya Ratna Rininta | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© MANAN VATSYAYANA/AFP/Getty Images
Lee Chong Wei bakal membantu tim bulutangkis Malaysia di Olimpiade Tokyo 2020. Copyright: © MANAN VATSYAYANA/AFP/Getty Images
Lee Chong Wei bakal membantu tim bulutangkis Malaysia di Olimpiade Tokyo 2020.

INDOSPORT.COM - Lee Chong Wei yang telah pensiun bakal membantu tim bulutangkis Malaysia di Olimpiade Tokyo 2020 sebagai chef de misiion (CDM) atau pimpinan kontingen nasional ke Olimpiade Tokyo 2020. 

Dilansir dari laman The Star, Lee Chong Wei baru-baru ini melakukan comeback demi mengikuti sebuah pertandingan untuk kegiatan amal.

Atlet yang  memutuskan gantung raket pada Juni 2019 lalu tersebut kembali tampil di pertandingan eksibisi di Arena Bintang di Genting Highlands pada Sabtu (28/12/19).

Laga eksibisi tersebut merupakan kegiatan amal yang juga dimeriahkan pebulutangkis unggulan Negeri Jiran seperti Lee Zii Jia (tunggal putra), Kisona Selvaduray (tunggal putri) dan Aaron Chia/Soh Wooi Yik (ganda putra) serta pebulutangkis Indonesia, Jonatan Christie.

Pasca laga, Lee Chong Wei sempat menyatakan, dirinya ingin ambil andil di Olimpiade Tokyo 2020. Bukan sebagai atlet yang bakal bertanding, melainkan menjadi chef de misiion (CDM) atau pimpinan kontingen Malaysia

Chong Wei berjanji akan lebih sering datang ke Akademi Bulutangkis Malaysia (ABM) demi membantu para atlet yang akan dikirim ke Olimpiade Tokyo

"Saya berencana membantu sesi pelatihan nasional dengan bertanding meawan para pemain, kapan pun mereka mau. Namun, pertama-tama saya harus melatih fisik dan meningkatkan kebugaran saya," tutur Chong Wei. 

"Selain berlatih, hal yang perlu saya lakukan adalah sharing pengalaman Olimpiade yang pernah saya ikuti kepada para pemain. Olimpiade adalah ajang besar dan bergengsi bagi semua atlet di dunia, jadi membangun kekuatan mental adalah yang utama," lanjutnya.

Berambisi menjadi chef de misiion (CDM) atau pimpinan yang akan memimpin kontingen Malaysia di Olimpiade, Lee Chong Wei akan berguru kepada Zakaria, Dewan Olimpiade dan Presiden Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM). 

"Saya akan belajar mengenai manajemen atlet kepada Datuk Seri Norza (Zakaria). Ia pernah memimpin kontingen ke SEA Games 2015 di Singapura," ujar peraih medali perak Olimpiade 2016 itu.

Setelah memutuskan pensiun, Lee Chong Wei menghabiskan waktunya untuk bersenang-senang bersama keluarga kecilnya. Tak ayal, jika saat ini pria berusia 37 tahun itu sangat rindu akan pertandingan bulutangkis.