Sukses Kalahkan Li/Liu dan Menawan di Malaysia, Lee Yong-dae/Kim Gi-jung Jadi Sorotan BWF

Rabu, 15 Januari 2020 16:17 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Theresia Simanjuntak/INDOSPORT
Pasangan ganda putra Korea Selatan, Lee Yong-dae/Kim Gi-jung menjadi sorotan BWF lantaran sukses tampil menawan dan menjadi juara di Malaysia Masters 2020. Copyright: © Theresia Simanjuntak/INDOSPORT
Pasangan ganda putra Korea Selatan, Lee Yong-dae/Kim Gi-jung menjadi sorotan BWF lantaran sukses tampil menawan dan menjadi juara di Malaysia Masters 2020.

INDOSPORT.COM – Pasangan ganda putra Korea Selatan, Lee Yong-dae/Kim Gi-jung menjadi sorotan BWF lantaran sukses tampil menawan dan menjadi juara di Malaysia Masters 2020.

Dalam akun resmi Instragram BWF @bwf.official, Lee/Kim menjadi sorotan lantaran ia berhasil menumbangkan unggulan China, Li Junhui/Liu Yuchen di babak final Malaysia Masters 2020.

Mampu mengalahkan Li Junhui/Liu Yuchen yang merupakan ganda putra peringkat tiga dunia lewat dua games langsung dengan skor 21-14, 21-16. Hasil tersebut pun membuat Lee/Kim disorot oleh BWF lantaran mampu menorehkan awal yang baik untuk kariernya di musim 2020.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Badminton World Federation (@bwf.official) on

“Ini merupakan awal yang baik untuk Lee Yong-dae/Kim Gi-jung saat mereka meraih gelar pertama di Malaysia Masters 2020,” tulis Federasi Bulutangkis Dunia tersebut.

Usai menorehkan catatan apik di Malaysia Masters 2020 yang menjadi turnamen pembuka pada tahun ini, Lee/Kim kembali berhasil mengalahkan Li Junhui/Liu Yuchen di babak pertama Indonesia Masters 2020.

Seolah ingin kembali mendapatkan tajinya, Lee/Kim mampu tampil perkasa saat mengalahkan Li/Liu lewat dua laga langsung dengan skor 21-19, 21-12 pada Rabu (15/01/20).

Nantinya, Lee Yong-dae/Kim Gi-jung akan berhadapan dengan ganda putra unggulan Denmark yakni Kim Astrup/ Anders Skaarup Rasmussen di babak kedua Indonesia Masters 2020 pada Kamis (16/01/20).