7 Fakta dan Rekor Djokovic, Calon Petenis Terbaik Sepanjang Masa?

Selasa, 26 Mei 2020 19:42 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
© Hannah Peters/Getty Images
Novak Djokovic selebrasi usai menang mudah atas Yoshihito Nishioka, 6-3, 6-2, 6-2. Copyright: © Hannah Peters/Getty Images
Novak Djokovic selebrasi usai menang mudah atas Yoshihito Nishioka, 6-3, 6-2, 6-2.

INDOSPORT.COM – Tak dapat disangkal, Novak Djokovic adalah salah satu petenis tersukses saat ini. Dan jika ia mampu mempertahankan performanya seperti dalam satu dekade terakhir, ia bisa saja menjadi petenis dengan pencapaian terlengkap.

Seiring dengan persaingan ketatnya dengan Rafael Nadal dan Roger Federer, Djokovic tak dapat diragukan berpotensi untuk menjadi petenis terbaik sepanjang masa.

Apalagi di usianya yang menginjak 33 tahun ini, ia seolah belum kehabisan bensin. Saat ini pun ia masih tercatat menjadi peringkat satu dunia.

Berikut ini INDOSPORT rangkum deretan fakta fantastis Novak Djokovic sebagaimana dilansir dari Tennis.com.

Rekor Grand Slam

Tak ada petenis lain yang pernah memenangkan Australia Terbuka sebanyak Novak Djokovic. Ia total mengantongi delapan gelar di sini, diikuti Federer dan Roy Emerson dengan masing-masing enam gelar.

Djokovic adalah salah satu dari tiga pria yang pernah memenangkan turnamen besar sebanyak delapan kali atau lebih. Dua petenis lainnya adalah Federer dengan 8 gelar Wimbledon dan Nadal dengan 12 gelar Prancis Terbuka.

Sang petenis Serbia adalah salah satu dari petenis dalam sejarah yang mencapai Career Grand Slam alias memenangkan empat turnamen besar tersebut. Di usia 29 tahun 14 hari, Djokovic menjadi pemain kedua tertua yang mampu melengkapi koleksi Grand Slamnya.

Ranking Dunia

Djokovic pertama kali menduduki peringkat satu dunia pada 4 Juli 2011 lalu. Pencapaian ini diraihnya usai menjuarai Wimbledon.

Ia juga membuntuti rekor Federer sebagai peringkat satu terlama. Djokovic saat ini berada di urutan ketiga. Ia terpaut empat minggu dari Pete Sampras (286 minggu) dan 28 minggu dari rekor 310 minggu milik Federer.

Rekor Lain

Djokovic memegang rekor sebagai peraih hadiah uang terbesar dalam turnamen tenis sepanjang masa. Saat ini ia telah memenangkan total 143.631.560 juta dolar AS atau sekitar Rp2,1 triliun.

Suami dari Jelena Djokovic ini juga menjadi satu-satunya pria yang melengkapi “Career Golden Masters”. Pada saat memenangkan turnamen Cincinnati 2018, Djokovic menjadi petenis pertama yang memenangkan setiap turnamen ATP Masters 1000.