Main Tenis Bareng Artis, Kevin Sanjaya Pakai Outfit Seharga Puluhan Juta Rupiah

Jumat, 13 November 2020 08:04 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor:
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Pebulutangkis ganda putra, Kevin Sanjaya Sukamuljo tampil stylish saat bermain tenis bersama rekan-rekannya yang berprofesi sebagai aktris.

Bermain tenis adalah kegiatan yang dipilih oleh Kevin Sanjaya Sukamuljo selama mendapatkan waktu libur latihan. Seperti yang telah diketahui, Kevin Sanjaya mendapatkan waktu libur selama satu minggu sebelum memulai program latihan untuk mempersiapkan Thailand Open.

Setelah masa liburan usai, ada tiga turnamen bulutangkis yang menanti Kevin. Ketiga turnamen itu adalah YONEX Thailand Open (12-17 Januari), TOYOTA Thailand Open (19-24 Januari), dan puncaknya HSBC BWF World Tour Final 2020 (27- 31 Januari).

Sebelum maju dalam pertandingan itu, Kevin Sanjaya Sukamuljo bersantai bersama teman-temannya. Sejumlah aktris seperti Vidi Aldiano dan Karen Vendela turut serta dalam momen bermain tenis itu.

Hal tersebut diketahui dari postingan instastory Kevin Sanjaya Sukamuljo. Gaya stylish Kevin Sanjaya saat bermain tenis rupanya cukup menyedot perhatian publik.

Dilansir dari akun Instagram Fashion Atlet Cipayung, Kevin tampak menggunakan outfot senilai puluhan juta rupiah. Ia memakai pakaian bernuansa biru yang dipadukan dengan sepatu hitam.

Partner Marcus Fernaldi Gideon itu membawa perlengkapannya dengan menggunakan tas hitam merk Gucci seharga 26,84 juta rupiah.

Kevin Sanjaya Sukamuljo juga menggunakan sandal dengan brand serupa yang dibandrol dengan harga 6,95 juta rupiah.

Jika ditotal, harga tas dan sandal yang dipakai Kevin Sanjaya waktu itu senilai 33,79 juta rupiah. Gaya stylish itu membuat Kevin semakin percaya diri saat berlibur bersama teman-temannya.