Profil Markis Kido, Sang Pahlawan Bulutangkis Indonesia di Olimpiade yang Meninggal Dunia

Senin, 14 Juni 2021 21:00 WIB
Editor: Subhan Wirawan
 Copyright:
Prestasi Kido Bersaudara

Tak cuma Markis Kido seorang, bakat bulutangkis Kido juga menular kepada para saudaranya, bahkan prestasi Kido bersaudara sempat diulas di laman resmi PB Djarum.

Dilansir dari situs olahraga pbdjarum.org, dulu ada Kido bersaudara yang namanya sempat bersinar dan menjadi salah satu andalan Indonesia di banyak turnamen penting.

Kido bersaudara tersebut tak lain dan tak bukan adalah Markis Kido, Pia Zebadiah dan Bona Septano. Kido sebagai kakak tertua, semantara Bona dan Pia adalah adik-adiknya.

Setelah Markis Kido, ada adiknya Bona Septano yang memiliki karier cukup sukses di jagad bulutangkis. Berduet dengan Mohammad Ahsan, ia berhasil meraih sejumlah gelar Super Series.

Tak hanya itu, Bona Septano juga menjadi semifinalis Kejuaraan Dunia 2011 bersama Mohammad Ahsan dan meraih medali emas SEA Games di tahun yang sama.

Gelar Super Series terbaik yang diraih Bona Septano terjadi di gelaran Indonesia Masters dimana ia bersama Mohammad Ahsan berhasil menjadi juara dua kali di tahun 2010 dan 2011, selain itu menjadi runner-up Japan Open di tahun 2008 dan 20011.