Media Jepang Ikut Soroti Mundurnya Indonesia dari Kejuaraan Dunia

Rabu, 8 Desember 2021 13:54 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Prio Hari Kristanto
© Humas PP PBSI
Ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan 12 wakil Indonesia lainnya batal tampil di Kejuaraan Dunia 2021 Copyright: © Humas PP PBSI
Ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan 12 wakil Indonesia lainnya batal tampil di Kejuaraan Dunia 2021
13 Wakil Indonesia Batal Tampil di Kejuaraan Dunia

Total ada 13 atlet pelatnas PBSI mulai dari Kevin Sanjaya Sukamuljo/ Marcus Fernaldi Gideon, Anthony Sinisuka Ginting, hingga Jonatan Christie, yang dijadwalkan mengikuti turnamen tersebut.

Namun, Ketua Harian PP PBSI Alex Tirta melaporkan kepada Ketua Umum PP PBSI Agung Firman Sampurna, bahwa keberangkatan tim bulutangkis Pelatnas Cipayung ke Kejuaraan Dunia dibatalkan.

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Rionny Mainaky menambahkan, penyebaran varian baru corona, Omicron yang cepat membuat protokol kesehatan tidak menentu.

"Penyebaran virus Omicron yang cepat sehingga perubahan protokol kesehatan yang tidak menentu membuat kami memutuskan untuk mundur dari Kejuaraan Dunia 2021," kata Rionny Mainaky, Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI.