Sesali Kekalahan Liang/Wang dari Pramudya/Yeremia, Kritikan Legenda Cai Yun Berujung Petaka

Kamis, 22 Juni 2023 10:45 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Isman Fadil
© Visual China Group via Getty Images/Visual China Group via Getty Images
Teramat sesali kekalahan Liang Wei Keng/Wang Chang dari Pramudya/Yeremia di Indonesia Open 2023, kritikan legenda China, Cai Yun, malah berujung petaka. Copyright: © Visual China Group via Getty Images/Visual China Group via Getty Images
Teramat sesali kekalahan Liang Wei Keng/Wang Chang dari Pramudya/Yeremia di Indonesia Open 2023, kritikan legenda China, Cai Yun, malah berujung petaka.

INDOSPORT.COM – Teramat sesali kekalahan Liang Wei Keng/Wang Chang dari Pramudya/Yeremia di Indonesia Open 2023, kritikan legenda China, Cai Yun, malah berujung petaka.

Pernah bertengger di puncak ranking BWF ganda putra, Cai Yun sering kali memberikan pendapatnya tentang perkembangan bulutangkis saat ini. Dia tak jarang mengeluarkan kata-kata pedas.

Masih ingat betul ketika Cai Yun memberikan kritikan menohok saat ganda putra China dianggap terlambat secara regenerasi hingga berujung kegagalan mereka di beberapa turnamen beregu.

Namun tak jarang pula jika Cai Yun memberikan pujian setinggi langit ketika ganda putra China mulai bangkit secara perlahan, bahkan saat ini sudah ada dua pemain di top 10 ranking BWF.

Mereka adalah Liang Wei Keng/Wang Chang (2) dan Liu Yuchen/Ou Xuan Yi (8). Status keduanya padahal pasangan yang baru dipadukan pada 2022, namun memiliki lonjakan karier luar biasa.

Cai Yun kala itu kepada media China seperti Aiyuke juga menganggap jika ganda putra China sudah siap untuk kembali merusak dominasi Indonesia di sektor ini.

Teranyar, legenda bulutangkis ganda putra China yang meraih empat kali juara dunia itu kembali memberikan komentar dinanti soal kegagalan Liang Wei Keng/Wang Chang di Indonesia Open 2023 pekan lalu.

Sekadar diketahui jika di Indonesia Open 2023, Liang Wei Keng/Wang Chang kalah dari pemain Merah Putih dan musuh bebuyutan China, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan.

Bertanding di Istora Senayan Jakarta pada Jumat (16/6/23), Liang Wei Keng/Wang Chang kalah dari Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan dengan skor akhir 16-21, 21-17, 21-19.

Sebenarnya Liang Wei Keng/Wang Chang bisa mengendalikan permainan sejak awal. Namun saat di gim ketiga dan sudah unggul jauh 17-11, mereka seolah kehilangan focus, dan akhirnya tertikung.

Cai Yun melansir media Aiyuke mengungkapkan penyesalan Liang/Wang kalah dari Pramudya/Yeremia. Hanya saja pernyataannya malah berujung petaka karena bikin Badminton Lovers (BL) memberikan kritikan balik kepadanya.