In-depth

Kisah Markis Kido/Hendra Setiawan Selamatkan Wajah Indonesia di Australia Open

Senin, 31 Juli 2023 14:57 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Prio Hari Kristanto
© Lars Baron/Getty Images
Siapa yang menyangka bahwa pasangan ganda putra Markis Kido/Hendra Setiawan pernah menyelamatkan wajah Indonesia di ajang Australia Open. Copyright: © Lars Baron/Getty Images
Siapa yang menyangka bahwa pasangan ganda putra Markis Kido/Hendra Setiawan pernah menyelamatkan wajah Indonesia di ajang Australia Open.

INDOSPORT.COM – Siapa yang menyangka bahwa pasangan ganda putra Markis Kido/Hendra Setiawan pernah menyelamatkan wajah Indonesia di ajang Australia Open.

Sebagaimana diketahui pada pekan ini akan berlangsung ajang Australia Open 2023, Selasa (01/08/23) hingga Minggu (06/08/23).

Jika ditilik, Indonesia sendiri bisa dibilang memiliki sejarah yang panjang di turnamen bulutangkis BWF Super 500 tersebut.

Mulai dari nomor tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, ganda putri maupun ganda campuran semua gelar sudah pernah dicicipi oleh wakil Indonesia.

Namun ada satu momen yang menarik, di mana salah satu perwakilan Tanah Air yakni Markis Kido/Hendra Setiawan pernah menjadi satu-satunya pemain yang mampu menyelamatkan wajah Indonesia di ajang Australia Open 2012.

Pasalnya, Kido/Hendra menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang berhasil naik podium, di ajang yang saat itu bernama Australia Open Grand Prix Gold 2012.

Saat itu, Kido/Hendra mampu memenangi duel perang saudara melawan Angga Pratama/Ryan Agung Saputra yang berakhir dengan skor 15-21, 21-14 dan 21-11 di semifinal Australia Open 2012.

Lalu kembali menang dari wakil Chinese Taipei yakni Fang Chieh-Min/Lee Sheng-Mu dengan skor 21-16 dan 21-15 di partai final.

Sejatinya ada dua pemain Indonesia lainnya yang berpotensi meraih gelar juara yakni Simon Santoso di tunggal putra dan Angga Pratama/Rian Agung Saputro di ganda putra. Namun keduanya berakhir menjadi semifinalis.

Simon Santoso kala itu takluk dari sang jawara asal China, Chen Jin dengan skor 20-22 dan 15-21, sedangkan Angga/Rian kalah dari Kido/Hendra.

Kemenangan Kido/Hendra juga tak hanya memperoleh gelar semata, tetapi juga mencatatkan sejarah dalam dunia bulutangkis Indonesia.

Pasalnya, Markis Kido/Hendra Setiawan menjadi pasangan ganda putra Indonesia pertama yang menjadi juara di ajang Australia Open.