Curhatan Pilu Murid Nova Widianto Usai Dikeramasi Badminton Lovers di Hong Kong Open 2023

Jumat, 15 September 2023 10:55 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Prio Hari Kristanto
© HUMAS PBSI
Curhatan pilu murid Nova Widianto yakni Teoh Mei Xing usai dihujat Badminton Lovers Malaysia di Hong Kong Open 2023. Copyright: © HUMAS PBSI
Curhatan pilu murid Nova Widianto yakni Teoh Mei Xing usai dihujat Badminton Lovers Malaysia di Hong Kong Open 2023.

INDOSPORT.COM – Curhatan pilu murid Nova Widianto yakni Teoh Mei Xing usai dihujat Badminton Lovers Malaysia di Hong Kong Open 2023.

Ganda campuran Malaysia yakni Hoo Pang Ron/Teoh Mei Xing kembali mencatatkan penampilan yang kurang memuaskan di Hong Kong Open 2023.

Hoo/Teoh harus kandas di babak 32 besar usai dikalahkan wakil Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dengan skor 21-12, 21-13.

Kekalahan ini lantas menjadi sorotan Badminton Lovers Malaysia karena Hoo Pang Ron/Teoh Mei Xing tak kunjung menunjukkan performa terbaiknya.

Ya, ganda campuran murid Nova Widianto tersebut memang kurang bersinar dalam beberapa turnamen bulutangkis. Berbanding dengan rekan seangkatannya yakni Chen Tang Jie/Toh Ee Wei.

Hal ini lantas membuat penggemar bulutangkis Malaysia melayangkan hujatan kepada ganda campuran yang saat ini menempati peringkat 36 di ranking BWF itu.

Kesal sering mendapat komentar panas dari netizen, Teoh Mei Xing tampak mengunggah curhatan pilu dalam Instagram Story-nya yang kembali diunggah akun @akemasyraf.

“Komentar dapat menghancurkan seseorang. Tapi aku bukan siapa-siapa. Tetap percaya kalau dunia itu indah,” tulis Teoh Mei Xing.

Sebagai informasi, pertandingan antara Hoo/Teoh vs Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati sendiri merupakan pertemuan kedua bagi mereka.

Sebelumnya, ganda campuran Malaysia tersebut telah menelan kekalahan dari Rehan/Lisa di turnamen bulutangkis Orelans Masters 2023.