8 Pelatih yang Pernah Jadi Pemain Terbaik Peraih Ballon d'Or

Rabu, 13 Januari 2016 19:44 WIB
Editor: Ahmad Priobudiyono
 Copyright:
Luis Suarez (1960)

Luis Suarez pertama kali mengambil peran sebagai pelatih di akademi Genoa selama musim panas tahun 1974 sebelum akhirnya mengambil alih mantan klubnya Inter Milan.

Setelah menjalankan tugas di Cagliari dan SPAL, ia kemudian ditugaskan untuk membesut tim nasional negaranya Spanyol U-21 dan berhasil mempersembahkan kemenangan di Kejuaraan Eropa pada 1986.

Suarez akhirnya dipercaya membesut tim nasional senior 'La Roja' pada gelaran Piala Dunia 1990 di Italia namun gagal. Setelah itu ia kembali ke Inter Milan untuk kedua kalinya.

Suarez semasa menjadi pemain pernah menyabet gelar penghargaan pemain terbaik dunia Ballon d’Or pada tahun 1960.

316