La Liga Spanyol

Jatuh Bangun Fernando 'El Nino' Torres

Jumat, 22 April 2016 22:27 WIB
Editor: Galih Prasetyo
 Copyright:
Kapten termuda ‎Los Colchoneros

Selain memiliki kemampuan mencetak gol yang sangat tajam, keperibadian Torres terbilang sangat dewasa untuk ukuran usianya. Pelatih Atletico Madrid saat itu, Luis Aragones kemudian memberinya ban kapten. 

Torres dinobatkan jadi kapten termuda klub berjuluk Los Colchoneros. Usai 19 tahun, ia memimpin sejumlah pemain senior seperti kiper German Burgos, bek Cosmin Contra serrta gelandang yang kini jadi pelatihnya, Diego Simeone. 

"Saat itu, ia (Aragones) memberikan pelajaran berharga untuk jadi pesepakbola profesional. Aragones menyebut tidak ada hubungannya antara usai muda dengan pesepakbola profesional," kenang Torres soal sosok pelatih yang memberinya ban kapten tersebut seperti dikutip dari Daily Mail. 

Meski jadi kapten termuda, Torres tak canggung. Saat di lapangan hijau, ia tak segan untuk memberi instruksi ke rekan-rekannya, termasuk pelatihnya saat ini Diego Simeone. 

"Saat itu, ia tak sungkan untuk berteriak ke arah saya untuk mematuhi instruksi pelatih," kata Simeone. 

Padahal saat usia 15 tahun, Torres pernah merekam video yang berisi kekagumannya pada gelandang Argentina itu. Dalam video itu, Torres mengaku sangat mengidolai Simeone. 

731