Robbie Keane Umumkan Pensiun dari Timnas Irlandia

Kamis, 25 Agustus 2016 01:55 WIB
Editor: Ahmad Priobudiyono
 Copyright:

Sepanjang kiprahnya membela Irlandia, Keane telah mencetak 67 gol dari 145 pertandingan sejak awal debutnya pada 1998 menghadapi Republik Ceko.

Kendati pensiun dari Timnas Irlandia, Keane berniat tetap terus bermain bersama LA Galaxy hingga beberapa musim ke depan.

Keane mengatakan akan resmi mengundurkan diri dari Timnas Irlandia usai melakoni laga persahabatan antara Republik Irlandia melawan Oman Rabu pekan depan.


Pensiun dari Timnas, Keane berencana tetap bermain untuk LA Galaxy hingga beberapa musim ke depan.

"Saya akan mengumumkan keputusan saya untuk pensiun dari sepakbola internasional usai pertandingan dengan Oman pada 31 Agustus di Stadion Aviva," kata Keane.

"Bermain untuk Timnas Irlandia selama lebih dari 18 tahun sejak tahun 1998 telah menjadi perjalanan yang indah bagi saya. Saya telah menikmati semuanya," imbuhnya.

"Merupakan sebuah kehormatan besar bagi saya dan keluarga, telah diberi kesempatan untuk menjadi kapten selama lebih dari 10 tahun," lanjut mantan pemain Liverpool itu.

"Sebagai pemuda yang besar dari sepakbola jalanan di kota Dublin saya tidak pernah membayangkan bisa mencapai ini semua. Ini telah melampaui harapan paling liar dalam diri saya."

"Saya merasa sangat beruntung dapat kesempatan bermain dan menjadi kapten. Itu adalah tujuan utama saya selama bertahun-tahun dan merupakan prestasi terbesar dalam karier saya," pungkasnya.

255