Selama Ini Anda Salah! Ini 7 Mitos dalam Sepakbola yang Masih Dipercaya Benar

Rabu, 11 Januari 2017 18:37 WIB
Editor: Gregah Nurikhsani Estuning
 Copyright:
Ryan Giggs tolak bermain bagi Timnas Inggris karena takut kalah bersaing

Legenda Manchester United dan Tim Nasional Wales, Ryan Giggs, adalah sosok integral bagi kedua kesebelasan tersebut. Di Old Trafford, Giggsy, begitu ia biasa dipanggil, merupakan winger terbaik di eranya, bahkan di sejarah persepakbolaan Liga Primer Inggris.

Meski demikian, banyak yang menyayangkan keputusan Giggs yang lebih memilih Wales ketimbang Inggris, padahal ia sempat membela Timnas junior. Kemudian muncul mitos yang mengatakan bahwa ia hanya mengincar caps yang lebih banyak bersama Wales.


Giggs dan Bale membela Wales.

Benarkah demikian?

Mitos ini ditepis langsung oleh pemain yang lekat dengan nomor punggung 11 tersebut. Fakta pertama adalah dia bukan warga negara Inggris karena dia lahir di Wales dan orang tuanya pun murni berdarah Inggris.

Yang kedua, Giggs sendiri yang menepis klaim tersebut, karena dia mengaku selama ini opsi memilih The Three Lions tak pernah terbuka untuknya.

"Ketika itu ada banyak kebingungan tentang situasi yang saya alami karena saya pernah bermain untuk Timnas Inggris Junior," ujar Giggs. 

"Kemudian, karena Inggris punya masalah di gelandang kiri, orang mengatakan 'Anda seharusnya memilih Inggris'. Tapi, selama ini saya tak pernah bisa memilih Inggris," jelas pemain kelahiran 29 November 1973. 

671