Ya, tepat hari ini, Radamel Falcao Garcia Zarate, atau biasa dikenal dengan nama Radamel Falcao, lahir di Kota Santa Marta, kota bagian utara Kolombia. Nama Falcao sendiri terinspirasi oleh legenda sepakbola Brasil, Paulo Roberto Falcao.
Saat ini, Falcao sedang menikmati kembali masa-masa kejayaannya bersama AS Monaco. Sejak kembali dari pinjamannya di Chelsea pada akhir Juni tahun lalu, Falcao telah mencetak 19 gol dan 3 assists dalam 25 laga bersama Les Monegasques.

Falcao saat ini sedang on fire bersama AS Monaco.
Kembalinya taji Falcao saat membela AS Monaco semakin mengencangkan kembali julukan El Tigre yang sempat meredup. Pasalnya, selama dua musim dirinya sempat dinilai gagal saat memperkuat dua klub raksasa asal Inggris, Manchester United dan Chelsea.
Datang ke Old Trafford pada 1 September 2014, Falcao menjadi salah satu pemain bergaji mahal di Setan Merah. Saat itu, gaji yang diterima Falcao berkisar 265 ribu poundsterling atau sekitar Rp4,4 miliar per pekan.

Falcao saat merayakan golnya bersama Manchester United.
Digaji besar tak juga langsung membuahkan hasil untuk Setan Merah. Bukannya membantu tim dari keterpurukan saat masih dilatih Van Gaal, dirinya malah sempat dimainkan di Manchester United U-23. Secara keseluruhan, Falcao hanya tampil 29 kali dengan 4 gol dan 5 assists selama di Old Trafford.
Tak bagusnya performa saat masih berseragam Setan Merah, membuat pihak United mengembalikannya ke Monaco setelah masa pinjaman berakhir.
Akan tetapi, dirinya seakan diberi kesempatan kembali untuk menunjukkan tajinya di Inggris, setelah Chelsea mengundangnya untuk bermain di Stamford Bridge. Dihargai 7 juta euro saat dipinjam dari Monaco, Falcao justru makin mengenaskan.
![]()
Falcao terjatuh saat berduel dengan kiper Southampton.
Semusim dipinjam penuh untuk memperkuat The Blues, Falcao justru gagal menunjukkan kualitasnya sebagai seorang striker. Ia hanya bermain sebanyak 12 kali dengan mencetak 1 gol saja. Minimnya kontribusi sang pemain dikarenakan cedera pada selangkangan paha yang dialaminya.
Namun yang berlalu biarlah berlalu. Karena selain masa lalunya yang kelam saat bermain di Inggris, Falcao banyak menorehkan sejarah bagus sebelum bermain di Inggris. Dan kini, Falcao sedang menikmati masa-masa kejayaannya kembali dan berusaha membangun lagi tajinya yang dulu sempat padam.
Memperingati hari jadinya, INDOSPORT akan lampirkan beberapa data-data unik mengenai Falcao, seperti kehidupan pribadinya, menolak menjadi wartawan, hingga prestasi-prestasinya sebagai seorang pesepakbola.