Bantai Singapura 4-0, Menpora Puji Timnas U-16 Setinggi Langit

Jumat, 9 Juni 2017 22:16 WIB
Penulis: Lanjar Wiratri | Editor: Gregah Nurikhsani Estuning
© Info Kemenpora
Imam Nahrawi (Menpora). Copyright: © Info Kemenpora
Imam Nahrawi (Menpora).

Timnas U-16 Indonesia sukses membungkam Singapura dengan skor telak 4-0 dalam laga uji coba di Stadion Wibawa Mukti, Kamis (08/06/17). Kegemilangan Timnas U-16 dianggap Imam Nahrawi, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) merupakan buah dari keberhasilan pelatih Fakhri Husaini dalam meramu taktik dan strategi.

Imam menyebut Fakhri sukses membentuk Timnas U-16 dengan strategi khas Indonesia. Sehingga di masa depan, Imam Nahrawi berharap skuat berjuluk Garuda Asia tersebut akan menjadi generasi baru timnas sepakbola meneruskan kejayaan para senior mereka.

© Twitter/@DediMulyadi71
Timnas Indonesia vs Singapura U-16 Copyright: Twitter/@DediMulyadi71Timnas Indonesia vs Singapura U-16

"Senang sekali untuk Kelompok U-16, sesungguhnya mereka akan jadi pondasi penting bagi kekuatan timnas selanjutnya. Saya berharap racikan coach Fakhri Husaini harus dipertahankan," ujar Imam kepada awak media, Jumat (09/06/17).

Baca juga:

"Sesungguhnya cara bermain Timnas U-16 Indonesia itu menggunakan strategi yang Indonesia sekali, saya harap dapat diterapkan juga di kelompok timnas di atasnya," tambahnya.

© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Fakhri Husaini tampak serius pantau anak asuhnya sedang jalani latihan. Copyright: Herry Ibrahim/INDOSPORTFakhri Husaini tampak serius pantau anak asuhnya sedang jalani latihan.

Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-16 mengikuti jejak seniornya memenangi laga uji coba. Timnas Singapura U-16 yang menjadi lawan Garuda Asiaa tak berdaya menghadapi gerilya bakat-bakat muda terbaik bangsa.

© Info Kemenpora
Menpora, Imam Nahrawi saat mengambil sumpah dan melantik  Pejabat Administrator dan Pengawas di lingkungan Kemenpora, Jumat (19/05/17). Copyright: Info KemenporaMenpora, Imam Nahrawi saat mengambil sumpah dan melantik Pejabat Administrator dan Pengawas di lingkungan Kemenpora, Jumat (19/05/17).

Garuda Muda menang dengan skor telak 4-0. Empat pemain berbeda sukses menorehkan gol. Mereka yakni Brilyan Negietha (24'), Sukra Yatul (48'), Fadilah Nur (Pen, 57’), dan Yadi Mulyadi (74'). Laga uji coba tersebut merupakan bagian dari persiapan Timnas U-16 jelang Piala AFF U-15 Juli mendatang.

2K