Bakal Hengkang dari Madrid, Klub Masa Kecil Siapkan Jersey Baru Ronaldo

Sabtu, 17 Juni 2017 09:24 WIB
Editor: Ramadhan
© ower Sport Images / Contributor via Getty Images
Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo. Copyright: © ower Sport Images / Contributor via Getty Images
Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo.

Cristiano Ronaldo heboh dikabarkan bakal hengkang dari Real Madrid di musim panas ini. Kabar tersebut muncul karena Ronaldo merasa sudah sangat gerah dengan pemberitaan media-media Spanyol terkait masalah kasus pajaknya, seperti dilansir dari A Bola.

Seperti diketahui, Ronaldo tersangkut masalah pajak di Spanyol. Kejaksaan Spanyol menuding Ronaldo tidak memenuhi kewajiban membayar pajak sebesar 14,7 juta euro atau senilai Rp218,12 miliar. Pajak itu terkait pendapatan hak citra Ronaldo dalam kurun waktu 2011 hingga 2014.

© Getty Images
Cristiano Ronaldo saat berlatih bersama Timnas Portugal. Copyright: Getty ImagesCristiano Ronaldo saat berlatih bersama Timnas Portugal.

Tak hanya itu, alasan Ronaldo ingin hengkang juga kabarnya karena sang pemain tak puas atas pembelaan pihak klub. Los Blancos dianggap tak sepenuh hati mendukung mantan pemain Manchester United itu.

Baca Juga:

© Matthias Hangst / Staff
Cristiano Ronaldo berselebrasi pasca menerima medali juara Liga Champions. Copyright: Matthias Hangst / StaffCristiano Ronaldo berselebrasi pasca menerima medali juara Liga Champions.

Kabar hengkangnya Ronaldo sontak langsung mendapatkan beragam respons dari berbagai klub di dunia. Banyak klub yang berharap bisa merekrut kapten Timnas Portugal itu, termasuk klub masa kecil Ronaldo, Sporting Lisbon.

© Internet
Cristiano Ronaldo (Sporting Lisbon) Copyright: InternetCristiano Ronaldo (Sporting Lisbon)

Lewat akun Twitter resmi klub @SportingCP, Sporting Lisbon mengungkapkan harapannya agar si pemain bisa kembali. Meski sambil bercanda, tapi pihak Sporting bahkan sudah menyiapkan desain jersey baru yang akan dikenakan pemain berusia 32 tahun itu.

“Seorang anak yang baik pulang ke rumah, apakah kamu terlambat?” begitu cuitan Twitter Sporting Lisbon.

Sejumlah klub seperti Manchester United hingga Paris Saint-Germain kabarnya berminat mendatangkan Ronaldo. Diyakini kedua klub bakal mengeluarkan dana yang tak sedikit untuk memboyong Ronaldo dari Santiago Bernabeu.

3.8K