Persiba 2-2 PSM: Ardan Aras Selamatkan Muka PSM dari Kekalahan

Kamis, 13 Juli 2017 20:38 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
 Copyright:

Pimpinan klasemen sementara Gojek Traveloka Liga 1 Indonesia, PSM Makassar, bertandang ke Stadion Parikesit, Balikpapan, dalam laga lanjutan Liga 1 pekan ke-14. Bermain di depan ribuan pendukung musuh, anak asuh Robert Rene Alberts bermain imbang 2-2.

Babak Pertama

Bermain di depan pendukungnya sendiri, skuat Milomir Seslija langsung menekan ketika pertandingan baru dimulai 3 menit. Tuan rumah langsung menekan melalui tendangan Marlon da Silva. Tendangan pemain asal Brasil itu sayangnya masih mampu dimentahkan oleh kiper Syaiful.

Tidak hanya tuan rumah saja. PSM mampu memberikan perlawanan melalui tendangan bebas yang dilesakkan oleh Pluim di menit 4. Sayang, bola indahnya tersebut masih mampu ditahan oleh Beny.

Baca Juga:

Di menit 21, tuan rumah nyaris unggul andai saja tembakan keras Dirkir dari luar kotak penalti tak mengenai tiang gawang, setelah sebelumnya sempat ditepis oleh Syaiful.

Tuan rumah yang terus menekan membuat PSM melakukan pelanggaran keras kepada Marlon. Namun, justru Marlon yang mendapatkan kartu kuning di menit 29 lantaran dirinya memaki hakim garis di tepi lapangan.

Keasyikan menyerang membuat Persiba lupa untuk bertahan. Hal itu pun terbukti dengan terciptanya gol di menit 42 melalui skema tendangan pojok. Adalah Reinaldo yang mampu meneruskan sepak pojok Syamsul Chaerrudin melalui sundulan. 0-1 PSM unggul.

Unggul satu gol membuat anak asuh Robert Rene lengah. Pasalnya, tuan rumah berhasil menyamakan kedudukan melalui perpanjangan waktu di babak pertama melalui gol Marlon da Silva. 1-1 menutup jalannya pertandingan.

Babak Kedua

Unggul satu gol membuat tuan rumah kembali menekan PSM ketika peluit babak kedua dimulai. Hal itu pun terbukti dengan gol yang mereka cetak ketika babak kedua baru saja dimulai.

Dirkir Glay mencetak gol di menit 47 melalui sepakan voli, setelah berhasil memanfaatkan umpan silang Siswanto. Para Balistik, sebutan untuk pendukung Persiba, menyambut suka cita gol sang pemain yang berposisi sebagai bek tengah itu. 2-1 tuan rumah memimpin.

Tertinggal satu gol membuat sang pimpinan klasemen langsung mengeluarkan permainan terbaiknya. PSM pun terlihat tampil terus menekan, serta tak lupa bermain bertahan saat Persiba melakukan serangan balik.

Gempuran demi gempuran pun terus mereka lakukan. Hingga pada akhirnya, gol penyama kedudukan pun berhasil dicetak ketika pertandingan telah memasuki penghujung waktu babak kedua.

Ardan Aras menyamakan kedudukan di perpanjangan waktu babak kedua. Dirinya melakukan tandukan keras setelah berhasil memanfaatkan tendangan pojok. 2-2 pun menjadi hasil akhir pertandingan.

Berikut Highlight dan Gol Pertandingan Kedua Tim:

Susunan Pemain Kedua Pemain

© Twitter/@Liga1Match
Susunan pemain Persiba Balikpapan Copyright: Twitter/@Liga1MatchSusunan pemain Persiba Balikpapan
© Twitter/@Liga1Match
Susunan pemain PSM Makassar Copyright: Twitter/@Liga1MatchSusunan pemain PSM Makassar
1.1K