Bursa Transfer

4 Calon Pengganti Bonucci di Juventus

Minggu, 16 Juli 2017 14:30 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Twitter@juventusfc
Logo Juventus. Copyright: © Twitter@juventusfc
Logo Juventus.
Perbandingan Kekuatan

Dari keempat pemain yang berpotensi menggantikan Bonucci di Juventus, masing-masing pemain memiliki keunggulan dan kelemahannya sendiri. Di sini, INDOSPORT mencoba membandingkan keempat pemain tersebut melalui data dari squawka pada musim 2016/17.

Dalam urusan duel udara, Virgil van Dijk unggul dengan persentase 75 persen selalu memenangkan perebutan bola di udara. Kemudian disusul oleh Kostas Manolas dan Sokratis di belakangnya.

© Squawka
Perbandingan keempat pemain bertahan yang siap menggantikan Leonardo Bonucci. Copyright: SquawkaPerbandingan keempat pemain bertahan yang siap menggantikan Leonardo Bonucci.

Sementara dalam urusan intersep, Manolas lebih tinggi dengan 66 kali berhasil memotong aliran bola, yang kemudian disusul oleh Van Dijk dengan 56 kali. Sokratis sebagai pemain inti Dortmund, hanya berhasil melakukan 40 kali intersep saja.

Walau unggul dalam beberapa hal, Van Dijk pernah melakukan defensive error sekali, yang mana disusul oleh Sokratis yang sama-sama pernah melakukan defensive error.

Secara keseluruhan, Virgil van Dijk dan Kostas Manolas lebih baik dibanding dua pemain lainnya. Namun, tetap Allegri memiliki pandangan tersendiri mengenai pemain mana yang akan cocok menggantikan Bonucci di musim depan.

1.4K