Liga 1

Jelang Hadapi MU, PSM Ditinggal Bintang Asingnya ke Surabaya

Kamis, 27 Juli 2017 20:48 WIB
Kontributor: Basri | Editor: Ramadhan
 Copyright:

Bek tengah PSM Makassar, Steven Paulle meninggalkan tim Juku Eja di Bali menuju Surabaya. Pemain asal Prancil tersebut pergi meninggalkan rekan-rekannya untuk melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap cedera hamstring yang dialami.

Steven Paulle belum juga sembuh dari cedera hamstring yang didapat setelah melawan Persiba Balikpapan di pekan 13 Gojek Traveloka Liga 1. Total sudah dua laga absen membela tim Juku Eja, masing-masing kontra Barito Putra dan Bali United.

© Basri/INDOSPORT
Caption Copyright: Basri/INDOSPORTSteven Paulle.

Jelang laga menghadapi Madura United pada pekan ke-17 di Bangkalan, Jawa Timur pada Sabtu (29/07/17) mendatang, pelatih PSM, Robert Rene Alberts memutuskan mengirim tandem Hamka Hamzah tersebut untuk terbang ke Surabaya didampingi dokter Tim, Arga.

“Dia sedang bersama Arga (Dokter Tim) ke Surabaya untuk melihat apa yang terjadi sama dia sebenarnya,” kata, Robert Rene Alberts, Kamis (27/07/17) seperti rilis yang diterima INDOSPORT.

© Muhammad Nur basri/Indosport
Robert Alberts (pelatih PSM Makassar) Copyright: Muhammad Nur basri/IndosportRobert  Rene Alberts (pelatih PSM Makassar).

Selama di Surabaya, mantan pemain Dijon FC, klub Ligue 1 Prancis tersebut akan diperiksa dengan alat kesehatan canggih demi mendalami cedera yang dialami bintang asing Juku Eja tersebut. Robert Rene Alberts menyebut alat canggih tersebut hanya ada di Surabaya.

Oleh karena itu, Robert memastikan Steven Paulle tidak akan bermain melawan Madura United. Pasalnya, ia mengaku membutuhkan pemain yang fit demi menjaga lini belakang Tim Juku Eja.

© Muhammad Nur Basri/INDOSPORT
Penggawa PSM Makassar saat jalani latihan. Copyright: Muhammad Nur Basri/INDOSPORTPenggawa PSM Makassar saat jalani latihan.

“Satu-satunya mesin itu hanya di Surabaya. Steven hampir pasti tidak main melawan Madura,” sambungnya.

“Saya butuh pemain yang fit bermain di setiap pertandingan. Bukan cuma baik, tapi bisa menunjukkan mereka,” pungkasnya.

© Muhammad Nur Basri/INDOSPORT
Penggawa PSM Makassar saat jalani latihan. Copyright: Muhammad Nur Basri/INDOSPORTPenggawa PSM Makassar saat jalani latihan.

Kendati Steven absen, tim Juku Eja tetap mendapatkan kabar baik dengan kembalinya kapten tim, Hamka Hamzah pasca menjalani sanksi dua laga saat PSM melawana Barito Putra dan Bali United. Sanksi itu diterima lantaran terbukti melakukan pelanggaran mengacungkan jari tengah pada Bobotoh, suporter Persib Bandung.