Liga 1

Hadapi Persija, Irfan Bachdim Tak Sabar Duel Lawan Bepe

Jumat, 15 September 2017 13:51 WIB
Penulis: Lanjar Wiratri | Editor: Rizky Pratama Putra
 Copyright:

Persija akan bertandang ke markas Bali United di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, dalam lanjutan Gojek Traveloka Liga 1 pekan ke-24. Jelang bentrok melawan Macan Kemayoran, sosok Bambang Pamungkas pun menjadi salah satu pemain yang dinanti-nantikan Irfan Bachdim.

Bachdim mengakui dirinya sangat mengidolakan Bepe yang dianggapnya merupakan salah satu pemain Indonesia yang sangat menginspirasi. Bakal berhadapan langsung dengan sang idola, pemain yang pernah memperkuat klub Jepang, Consadole Sapporo itu bakal memberikan yang terbaik.

© Indosport/Herry Ibrahim
Mata kiri Bambang Pamungkas lebam akibat benturan saat laga melawan Persipura. Copyright: Indosport/Herry IbrahimMata kiri Bambang Pamungkas lebam akibat benturan saat laga melawan Persipura.

"Saya sangat antusias menghadapi pertandingan melawan Persija di mana ada seorang Bambang Pamungkas di sana," ujar Bachdim seperti dikutip dari laman resmi klub. 

"Dia adalah idola sekaligus inspirasi bagi saya dalam bermain sepakbola. Dia bukan hanya pemain yang hebat, namun dia juga pribadi yang baik dan pemimpin yang luar biasa," tambahnya.

© Lanjar Wiratri/INDOSPORT
Irfan Bachdim. Copyright: Lanjar Wiratri/INDOSPORTIrfan Bachdim.

Meski di atas kertas Bali United diunggulkan, namun Bachdim menyebut laga mewalan Persija akan menjad ujian berat bagi klub berjuluk Serdadu Tridatu tersebut.

Bali United kini menempati peringkat dua klasemen sementara Liga 1 dengan 45 poin, sementara Persija yang berada di peringkat enam klasemen sementara punya modal bagus tak terkalahkan di lima pertandingan.

"Persija sangat kokoh di pertahanan. Tapi saya cukup yakin dengan kemampuan kami. Kami bermain di kandang dan itu jadi keuntungan kami. Saya pribadi cukup yakin bila kami akan mampu mencetak gol ke gawang Persija," tutup Bachdim.