Pilkada Rasa PSSI, Para Tokoh Ini Maju Di Pilkada 2018

Rabu, 27 September 2017 16:52 WIB
Editor: Rizal
© Muhammad Adiyaksa/INDOSPORT
Edy Rahmayadi dalam rangka pelepasan Timnas U-16. Copyright: © Muhammad Adiyaksa/INDOSPORT
Edy Rahmayadi dalam rangka pelepasan Timnas U-16.
Letjend TNI Edy Rahmayadi, Cagub Sumatera Utara

Ketua PSSI periode 2016 sampai sekarang ini telah mendaftarkan diri dalam penjaringan cagub Sumut dari sejumlah parpol. Diantaranya adalah PDIP, Golkar, Demokrat, Hanura, PPP, dan NasDem.

Pria kelahiran Sabang, 10 Maret 1961, tersebut punya misi besar untuk Sumatera Utara, dengan keamanan dan ketertiban masyarakat jadi prioritas utama.

Edy mengatakan, kebulatan tekadnya maju di Pilgub Sumut setelah mendapat dorongan dan dukungan warga Sumut pada 1 Juni lalu.

"Orang Sumut tak ada yang serius mau urus Sumut. Makanya saya pulang," kata Edy seperti dilansir Okezone.com.

© Muhammad Adiyaksa/INDOSPORT
Ketua Umum PSSI, Edy Rahmaydi. Copyright: Muhammad Adiyaksa/INDOSPORTKetua Umum PSSI, Edy Rahmaydi.

Jika sudah mendapat kepastian ikut serta dalam Pilgub Sumut, pria yang menjabat sebagai Pangkostrad ini akan serius dan mundur dari TNI.

"Kalau di awal Februari saya sudah resmi jadi calon Gubernur, paling lambat bulan Februari (2018) saya pensiun," kata Edy.

325