Luis Suarez Dipaksa Bermain, Barcelona Frustrasi

Selasa, 10 Oktober 2017 02:14 WIB
Editor: Nindhitya Nurmalitasari
© INDOSPORT
Luis Suarez merobek jerseynya. Copyright: © INDOSPORT
Luis Suarez merobek jerseynya.

Timnas Uruguay menyatakan akan menurunkan Luis Suarez dalam laga lawan Bolivia di lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona CONMEBOL, hari Rabu (11/10/17) pagi WIB.

Padahal Suarez sendiri diketahui sedang mengalami masalah dengan lututnya. Bahkan Barcelona pun menyatakan bahwa sang pemain membutuhkan operasi kista di lutut kanannya pada bulan November nanti. 

Namun, fakta ini nampaknya tak digubris oleh pelatih Uruguay, Oscar Tabarez. "Jika hal (kista) itu cukup besar sehingga membutuhkan tindakan operasi, maka seharusnya itu sudah dilakukan," kata Tabarez, dikutip dari Express.co.uk

"Sejauh yang kami lihat, dia cukup bugar untuk bermain dan tentang penyembuhannya, dia selalu bisa mengejutkan Anda," lanjutnya. 

© Thesun.co.uk
Luis Suarez menekel keras kaki Nicolas Otamendi. Copyright: Thesun.co.ukLuis Suarez menekel keras kaki Nicolas Otamendi.

"Luis sudah melalui serangkaian tes bersama kami dan dia telah lolos, dia tidak akan menyerah karena dia sangat keras kepala, tapi itu bukan hal yang buruk dan kami tidak akan pernah mengecewakannya," tegas Tabarez.

Suarez sendiri memang memiliki peran yang amat sentral bagi Timnas Uruguay. Ia telah mencetak 3 gol dari 12 laga Kualifikasi Piala Dunia 2018 bersama Uruguay, yang kini menempati posisi runner up klasemen zona CONMEBOL. 

Namun, Barcelona sebagai klub yang menaungi Suarez pun patut merasa frustrasi dengan keputusan Timnas Uruguay. Mengingat sudah banyak penggawanya yang didera cedera dan harus absen membela Blaugrana layaknya Ousmane Dembele, Andres Iniesta, Arda Turan, dan juga Rafinha.

523