Liga 1

Bambang Pamungkas Perpanjang Kutukan 'Mandul' Saat Lawan Persib

Sabtu, 4 November 2017 12:46 WIB
Penulis: Rafif Rahedian | Editor: Joko Sedayu
© Indosport/Herry Ibrahim
Bambang Pamungkas saat menjalani laga bersama Persija. Copyright: © Indosport/Herry Ibrahim
Bambang Pamungkas saat menjalani laga bersama Persija.

Penyerang veteran Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, memiliki produktifitas yang kurang baik kala menghadapi rival bebuyutan timnya Persib Bandung.

Mantan pemain Timnas Indonesia tersebut seperti tertimpa kutukan saat menghadapi tim Maung Bandung. Tercatat, pemain yang kini berusia 37 tahun itu belum mampu mencetak satu pun gol ke gawang Persib selama 6 tahun.

Kutukan itu pun berlanjut ketika menghadapi Persib pada pekan ke-33, Go-Jek Traveloka Liga 1 Indonesia musim 2017, kontra Maung Bandung, di Stadion Manahan, Solo, Jumat (03/11/17).  Bambang yang bermain sejak awal laga, nyatanya belum mampu menyudahi puasa golnya sejak 6 tahun silam.

Terakhir, Bepe, sapaan akrabnya, berhasil mencetak gol ke gawang Persib pada musim 2010/11 silam. Kala itu, Bepe menyumbangkan dua gol dan membawa Persija menang dengan skor 3-2 atas rival abadinya itu.

Namun sayangnya itu menjadi gol terkahir yang disarangkan Bambang ke gawang Persib. Hingga Liga Indonesia berganti nama menjadi Liga 1, Bambang belum mampu menghilangkan kutukannnya itu.

Catatan buruk ini tidak hanya menghantui Bambang saat berseragam Persija. Bambang yang sempat membela Madura United dan Pelita Bandung Raya, juga belum bisa merobek gawang Persib kala bertemu klub asal Bandung itu.

© Viva.co.id
Bambang Pamungkas ketika Persija melawan Persib pada tahun 2010. Copyright: Viva.co.idBambang Pamungkas ketika Persija melawan Persib pada tahun 2010.

Bukannya mencetak gol ke gawang lawan, Bambang malah memberikan gol untuk lawannya tersebut. Hal itu terjadi ketika Madura United menghadapi Persib di Liga Indonesia tahun 2014 lalu.

Pada laga yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Bambang melakukan gol bunuh diri pada menit ke-82. Beruntung, Madura United sudah unggul dua gol terlebih dahulu. Hingga peluit panjang dibunyikan, Madura tetap unggul 2-1 atas Persib.

672