Liga 1 Indonesia

Persela 2-2 Persiba: Tak Maksimal di Laga Kandang Pamungkas

Minggu, 5 November 2017 17:20 WIB
Editor: Rizky Pratama Putra
© INDOSPORT/Muhammad Effendi
Skuat Persela Lamongan. Copyright: © INDOSPORT/Muhammad Effendi
Skuat Persela Lamongan.

Persela Lamongan menjalani laga kandang terakhirnya kala menjamu Persiba Balikpapan, Minggu (05/11/17). Berlaga di Stadion Surajaya, Lamongan, Persela berniat meraih 3 poin penuh untuk para pendukungnya.

Namun, Laskar Joko Tingkir justru tertinggal dulu di awal pertandingan. Baru 14 menit berjalan Persiba justru bisa mencuri gol. Sebuah aksi dari Anmar Almubaraki berkat assist Maldini Pali membuat gol pembuka.

Tertinggal satu gol, membuat para pemain Persela langsung mengurung pertahanan lawannya. Mereka harus menunggu hingga menit ke-32 untuk bisa menyamakan kedudukan.

Adalah Ramon Rodriguez yang menjadi pencetak gol penyeimbang melalui tendangan kerasnya. Tendangan kerasnya dari luar kotak penalti tak mampu diamankan kiper Persiba.

Kedudukan sama kuat ini berlangsung hingga jeda babak pertama. Kedua tim gagal membuat gol lagi hingga babak pertama usai.

Memasuki paruh kedua, Persela kembali meninggikan intensitas serangan. Pelatih Persela, Aji Santoso menginstruksikan anak asuhnya untuk terus bermain menekan.

Hasilnya, Eky Taufik sukses membuat gol kedua untuk Persela. Mendapat assist dari Samsul Arif, pemain Persela ini mampu menyarangkan bola pada menit ke-56.

Namun keunggulan ini tak bisa dipertahankan dengan maksimal oleh tuan rumah. Hasilnya Bryan Cesar mampu membuat gol di menit ke-79 untuk Persiba.

Pemain muda Persiba ini mampu memanfaatkan tendangan spekulasi dari luar kotak penalti. Gol ini pun membuat para pemain Persela.

Gol ini juga tak mampu dibalas oleh para pemain Persela hingga akhir laga. Skor imbang pun menjadi penutup laga kandang musim ini bagi Persela.

Susunan Pemain:

Persela Lamongan: Alexander, Birrul Walidan, Edy Gunawan (Wirawan 67'), Ramon Rodrigues, Zainal Haq, Agung Pribadi, Eky Taufik Febriyanto (Aang Suparman 83'), Juan Revi, Sandi Septian (Arifin 73'), Jose Manuel Alves, Samsul Arif

Persiba Balikpapan: Yoewanto Stya Beny, Rasul Zainuddin (Turnado 45'), Yudi Khoerudin, Junior Lopes, Bryan Cesar Ramadhan, Srdjan Lopicic, Anmar Almubaraki, M Ilhamul Irhaz (Gideon Way 70'), Siswanto (Susanto 62'), Maldini Pali, Bijahil Chalwa.

312