Liga 1 Indonesia

Turun di Level Asia, Persija Wajib Beli 3 Pemain Lokal Ini

Selasa, 28 November 2017 15:43 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Rizky Pratama Putra
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Skuat Persija Jakarta. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Skuat Persija Jakarta.

Persija Jakarta mulai menunjukan geliatnya di bursa transfer musim ini, dengan merekrut pemain baru yakni Septinus Alua dari Perseru Serui dengan durasi kontrak dua tahun.

Pemain yang akrab disapa Hanoman itu berposisi sebagai gelandang bertahan dan telah mencatatkan 16 penampilan bersama Cendrawasih Jingga di Liga 1 musim ini.

© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Menang atas Bhayangkara FC, pemain Persija bersyukur karena bisa berpeluang tampil di kompetisi Asia. Copyright: Herry Ibrahim/INDOSPORTMenang atas Bhayangkara FC, pemain Persija bersyukur karena bisa berpeluang tampil di kompetisi Asia.

Kedatangan Hanoman tentu menjadi sebuah kejutan dari manajemen Persija. Pasalnya dari rumor yang berkembang, justru nama rekan setim Hanoman di Perseru, Arthur Bonai lah yang dikabarkan akan merapat ke tim Ibu Kota.

Terlepas dari itu, kehadiran Hanoman tentu membuat lini tengah Macan Kemayoran semakin kuat. Ia juga bisa membantu meringankan kinerja Rohit Chand maupun Sandi Sute di poros tengah.

Meski demikian, nampaknya ada beberapa pemain lain yang wajib didatangkan Persija. Hal itu untuk menambal setidaknya tiga posisi yang terlihat keropos selama liga 1 musim ini. Apalagi musim depan Macan Kemayoran akan disibukkan dengan jadwal yang pada mulai dari Liga, kemudian Piala Indonesia yang mau digelar, dan satu yang penting yakni kemungkinan main di kejuaraan Asia.

Untuk itu, INDOSPORT coba merangkum sejumlah nama potensial yang bisa direkrut Persija untuk menambah daya gedor tim musim depan.

2.2K